Punya Cadangan Sampai 30 Tahun, Erick Thohir dan Rosan Kompak Mau Genjot Investasi Nikel di RI

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 30 Agu 2024, 14:41
Muslimin Trisyuliono
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Menteri Investasi Rosan Roeslani dan Menteri BUMN Erick Thohir Menteri Investasi Rosan Roeslani dan Menteri BUMN Erick Thohir

Ntvnews.id, Jakarta - Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Rosan Roeslani kompak mendorong investasi nikel di Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan Erick setelah menghadiri acara Mandiri Leadership Forum (MLF) di Batam dan langsung rapat bersama Rosan di Kementerian BUMN.

"Setelah menjadi pembicara di acara Mandiri Leadership Forum (MLF) di Batam, saya langsung kembali ke Jakarta untuk rapat dengan Pak Menteri Investasi dan Kepala BKPM Pak Rosan Roeslani," ucap Erick dalam akun Instagram pribadinya, Jumat (30/8/2024).

Dalam kesempatan tersebut, mereka membahas tentang investasi nikel di Indonesia dan mendorong program hiliriasi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi.

Baca juga: Rosan Temui PM Singapura, Jajaki Target Investasi Rp979 Triliun

Baca juga: Rosan Roeslani Jadi Menteri Investasi, Ini Respons Erick Thohir

Erick menyebut hilirisasi nikel merupakan realisasi investasi terbesar di Indonesia pada tahun 2023.

Menurutnya dengan cadangan bijih nikel Indonesia diperkirakan mampu bertahan hingga 30 tahun ke depan.

Senada dengan Erick, Rosan juga mendorong percepatan investasi nikel di Indonesia.

"Hilirisasi nikel merupakan realisasi investasi terbesar di Indonesia pada tahun 2023," ucap Rosan, Jumat (30/8/2024).

Selain dapat meningkatkan nilai tambah produk, menurutnya hilirisasi akan menumbuhkan industri turunan yang akan membuka lapangan pekerjaan baru.

x|close