Garuda Berangkatkan Lagi Rombongan Jemaah Haji Embarkasi Makassar yang Sempat Gagal Terbang

NTVNews - 16 Mei 2024, 08:34
Muslimin Trisyuliono
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Garuda Indonesia Garuda Indonesia

Ntvnews.id, Jakarta - Garuda Indonesia telah menerbangkan kembali penerbangan haji GA-1105 pada pukul 22:02 LT dari Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar.

Hal tersebut setelah sebelumnya sempat melakukan prosedur Return to Base (RTB) pasca adanya kendala engine pesawat yang memerlukan proses pemeriksaaan lebih lanjut.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengatakan, para penumpang yang merupakan jemaah kloter 5 embarkasi Makassar tersebut akan kembali melanjutkan perjalanannya dengan menggunakan armada Boeing 747-400 (ER-TRV).

"Dan dijadwalkan akan tiba di Bandara Internasional Prince Mohammad bin Abdulaziz, Madinah pada esok hari (16/5) pukul 03.40 LT," ujar Irfan dalam keterangannya dikutip, Kamis (16/5/2024).

Lebih lanjut, untuk armada Boeing 747-400 (ER-BOS) yang sebelumnya mengalami kendala teknis tersebut selanjutnya akan berhenti operasional untuk sementara waktu guna menjalani inspeksi menyeluruh bersama pihak pihak terkait hingga pesawat tersebut dinyatakan siap untuk kembali terbang.

Irfan melanjutkan, sebagai bagian dari langkah mitigasi operasional penerbangan haji dari embarkasi Makassar agar tetap berlangsung lancar pasca peristiwa tersebut.

"Garuda Indonesia juga telah mempersiapkan alokasi pesawat back up guna memastikan keberangkatan calon jemaah haji selanjutnya berjalan sesuai jadwal yang telah direncanakan," jelasnya.

x|close