Pertemukan Arsjad Rasjid dan Anindya Bakrie, Bahlil Pastikan Kadin Indonesia Tetap Satu dan Solid

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 28 Sep 2024, 08:45
Muslimin Trisyuliono
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia pertemukan Arsjad Rasjid dan Anindya Bakrie di tengah kisruh dualisme Kadin Indonesia. Menteri ESDM Bahlil Lahadalia pertemukan Arsjad Rasjid dan Anindya Bakrie di tengah kisruh dualisme Kadin Indonesia.

Ntvnews.id, Jakarta - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mempertemukan Arsjad Rasjid dan Anindya Bakrie di tengah kisruh dualisme Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia.

Hal itu disampaikan Bahlil dalam akun Instagram pribadinya @bahlillahadalia pada Jumat (27/9) malam memperlihatkan mereka duduk bersama di tengah kisruh dualisme Kadin Indonesia.

"Alhamdulillah, sore tadi saya mempertemukan dua sahabat baik saya, Pak Arsjad Rasjid dan Pak Anindya Bakrie. Insya Allah, kami berkomitmen untuk menjaga Kadin Indonesia tetap satu, utuh, dan solid," tulis Bahlil dalam unggahannya.

Adapun Ketua Umum Kadin 2021-2026 Arsjad Rasjid, mengaku senang bisa dipertemukan Bahlil dengan Anindya Bakrie.

Menteri ESDM Bahlil Lahadalia pertemukan Arsjad Rasjid dan Anindya Bakrie di tengah kisruh dualisme Kadin Indonesia. Menteri ESDM Bahlil Lahadalia pertemukan Arsjad Rasjid dan Anindya Bakrie di tengah kisruh dualisme Kadin Indonesia.

Baca juga: Kisruh Kadin, Bahlil Pertemukan Arsjad dan Anindya

Arsjad mengungkapkan Anindya merupakan sahabatnya. Ia juga mengaku dinamika yang terjadi di tubuh Kadin adalah sebuah proses perjalanan.

"Mencari jalan suatu proses yang di mana kita melihat yang lebih besar itu bagaimana memastikan Kadin itu satu dan ke depannya lebih baik untuk bangsa Indonesia," jelas Arsjad dalam unggahan akun Instagram @melangkahdaritimur.id.

Dikesempatan yang sama Anindya, berterima kasih kepada Bahlil karena sudah dipertemukan dengan Arsjad. Ketua Umum Kadin 2024-2029 itu juga mengucapkan terima kasih ke Arsjad.

"Mudah-mudahan Kadin semakin maju. Apa yang kita buat selama ini sudah baik dan sama-sama kita bertiga kita bikin lebih baik lagi," jelas Anindya

Bahlil pun menegaskan persahabatan Arsjad dan Anindya. Ia mengatakan keretakan hubungan dua sahabat itu gara-gara adanya campur tangan pihak lain.

Baca juga: Diperiksa soal Dugaan Penganiayaan Stafsus Ketum Kadin, Umar Kei Dicecar 18 Pertanyaan

Bahlil memulai ada 'tukang goreng-goreng' yang membuat internal Kadin bermasalah.

"Mereka berdua ini sahabat sebenarnya, cuma ada tukang goreng-goreng. Tapi saya yakinlah mereka berdua ini dewasa untuk kebaikan Kadin, rakyat, bangsa, dan negara," kata Bahlil.

"Kadin satu, enggak boleh dua. Setuju gak? (Arsjad dan Anindya membalas setuju). Kadin satu!" imbuhnya.

x|close