Ntvnews.id, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meluncurkan buku berjudul Delivered: Proses Kerja, Strategi dan Values. Buku yang ditulis Prof Rhenald Kasali ini berisi perjalanan 10 tahun Basuki mengemban amanah sebagai Menteri PUPR.
Basuki telah menjadi salah satu tokoh yang inspiratif dan sukses mempercepat pembangunan infrastruktur bagi kemajuan lndonesia.
"Buku Delivered ini sebagai persembahan unik dokumentasi perjalanan kami dalam memimpin Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dalam kabinet kerja dan kabinet Indonesia Maju dengan segala dinamika dan pernak-perniknya," ucap Basuki di Theater Ciputra Artpreneur, Jakarta, Kamis, 17 Oktober 2024.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengerahkan buku Delivered kepada Direktur NusantaraTV Don Bosco Selamun
Baca juga: Duet Menteri Basuki dan Sri Mulyani Saat Bernyanyi Menghitung Hari
Proses kerja, strategi dan nilai-nilai kepemimpinan Basuki Hadimuljono di Pemerintahan Presiden Jokowi ini dituangkan dalam sebuah buku yang berjudul Delivered Proses Kerja, Strategi dan Values dari Basuki Hadimuljono.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada kontributor buku Delivered ini atas berbagai opini dan pandangannya atas kebijakan program dan langkah-langkah yang kamu lakukan selama 10 tahun melaksanakan amanah membangun infrastruktur," ungkap Basuki.
Dalam peluncuran tersebut turut dihadiri Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Muhammad Jusuf Kalla, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD, Presiden Direktur NusantaraTV Don Bosco Selamun.
Baca juga: Soal Peluang Dirinya di Kabinet Prabowo, Ini Respons Basuki
Serta sejumlah menteri Indonesia Maju seperti Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (Wamen ATR/Waka BPN) Raja Juli Antoni.