Ntvnews.id, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto resmi melantik Basuki Hadimuljono sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara di Istana Negara Jakarta, Selasa (5/11/2024).
Pelantikan diawali dengan pembacaan Keputusan Presiden 151 P tahun 2024 tentang Pengangkatan Kepala Otorita IKN.
Kemudian dilanjutkan pembacaan sumpah yang dilakukan Prabowo dan diikuti para tokoh yang dilantik. Berikut sumpah yang dibacakan Prabowo dan diikuti para pejabat yang dilantik.
"Bersediakan saudara-saudara untuk diambil sumpah janji menurut agama masing-masing," tanya Prabowo kepada pejabat yang dilantik.
"Bersedia," jawab pejabat tersebuut.
Lebih lanjut Prabowo pun membacakan sumpah yang diikuti langsung oleh pejabat yang dilantik termasuk Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara.
"Demi Allah bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta akan menjalankan segala peraturan Perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh tanggung jawab," ujar Prabowo diikuti langsung pejabat yang dilantik.
Seperti diketahui, Basuki Hadimuljono purnatugas dari jabatan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Walau demikian, ia akan tetap menjadi Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN).
"Ini saya bukan mau mendahului, tapi menurut Setneg dan Pak Jokowi saya di OIKN," ujar di kantor Kementerian PUPR, dikutip Rabu (23/10).
"Sekarang sedang diurus bapak-bapak Setneg," imbuhnya.
Ia pun menambahkan bahwa jabatannya sebagai Plt Kepala OIKN telah berakhir.
"Sekarang Plt-nya sudah berakhir," ucapnya.
Basuki ditunjuk sebagai Plt Kepala OIKN pada Maret lalu. Ini terjadi usai Bambang Susantono dan wakilnya Dhony Rahajoe mengundurkan diri dari jabatannya, dua bulan menjelang rencana Jokowi menggelar upacara peringatan HUT RI ke-79 di IKN.