Ntvnews.id, Jakarta - Kemajuan teknologi turut menyasar Oppo terbukti dengan samrtphone terbaru mereka yang akan segera meluncur pada 10 Maret mendatang untuk dipesan secara Pre-Order.
Oppo A5 Pro dirancang dengan teknologi terbaru yakni splash touch dan speaker cleaner, memudahkan pengguna dengan cara yang lebih optimal. Tak hanya itu, menurut Surya Jun ASR Oppo Indonesia menjelaskan jika dalam model terbarunya ini dilengkapi dengan teknologi IP69.
IP69 sendiri yakni membuat smartphone ini menjadi tahan air dan debu sekalipun itu jatuh ke air yang panas.
"Alasannya gini, karena IP69 itu adalah sebuah fitur ya sebenarnya. Kita mau memberikan fitur lebih pada pengguna OPPO kita gitu ya. Jadi IP69 ini kita berikan supaya ada rasa safe dari pengguna OPPO itu sendiri," katanya ditemui di Gandaria City, 6 Maret 2025.
Selain itu, versi terbaru ini dilengkapi dengan fitur unggulan AI LinkBoost 2.0. Fitur ini dipastikan agar gadget kita memiliki koneksi yang stabil dan mengoptimalkan koneksi jaringan dengan memanfaatkan mesin jaringan full-link OPPO, termasuk antena 360 derajat dan manajemen jaringan pintar.
"Jadi dengan Al Boost itu kita memaksimalkan lah kita bisa ngomong. Signal-signal untuk pengguna OPPO di seri A5 Pro ini," imbuhnya.
Keunggulan lain yang terdapat dalam smartphone ini yaitu dengan ketahanan udara dan debu bersertifikat IP69, serta tahan guncangan berstandar militer MIL-STD-810H. Ini menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna yang membutuhkan perangkat tangguh dalam berbagai kondisi.