Ntvnews.id, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus memperlihatkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan Usaha Mikro dan Kecil (UMK) di Indonesia melalui Program Fast Track UMK PT KAI. Program ini dirancang untuk memberdayakan mitra binaan agar dapat berkembang dan naik kelas dalam menghadapi ekosistem bisnis yang kompetitif.
Para peserta program ini berasal dari berbagai sektor usaha, termasuk fesyen, kriya, kuliner, dan jasa. Program Fast Track UMK PT KAI dimulai dengan proses kurasi secara daring dan verifikasi peserta yang berasal dari berbagai wilayah, antara lain Bandung, Jabodetabek, Cirebon, Palembang, Padang, dan Medan. Sebanyak 25 peserta yang terpilih kemudian diberikan kesempatan untuk mengikuti serangkaian pelatihan intensif yang berlangsung selama dua hari secara tatap muka di Jakarta.
Pelatihan ini dibuka oleh Bapak Sandra Pridaswara, selaku Vice President of Corporate Social Responsibility PT KAI. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya pembinaan berkelanjutan bagi UMK agar dapat semakin kompetitif dan siap menghadapi tantangan pasar yang terus berkembang. Selama pelatihan, peserta memperoleh wawasan dari berbagai fasilitator dan mentor yang terdiri dari konsultan, akademisi, serta praktisi bisnis.
Selain menerima materi, para peserta juga secara aktif mengerjakan logbook sebagai bentuk implementasi dari pembelajaran yang telah diberikan. Setelah sesi tatap muka, program dilanjutkan dengan pendampingan selama satu bulan secara daring melalui platform Zoom. Pada tahap ini, peserta memperoleh tinjauan logbook secara berkala serta mengikuti sesi mentoring intensif untuk memperdalam strategi bisnis mereka.
Sebagai puncak dari program ini, peserta diminta untuk melakukan presentasi akhir guna menilai progres dan perkembangan usaha mereka. Presentasi ini menjadi tolok ukur kesiapan UMK binaan dalam menerapkan ilmu yang telah diperoleh dan mengembangkan bisnis mereka secara lebih profesional.
Seluruh peserta merasa beruntung dapat terpilih untuk mengikuti program ini, karena program ini memiliki perbedaan yang signifikan dibandingkan dengan program pendampingan lainnya. Salah satu keunggulannya adalah peserta didorong untuk menyelesaikan logbook yang relevan dengan usaha mereka. Meskipun dihadapkan dengan kesibukan operasional usaha, para peserta mampu mengelola waktu dengan efisien dan efektif, sehingga manfaat dari program Fast Track tetap dapat dirasakan, meskipun sesi lanjutan program dilakukan secara daring melalui platform Zoom.
Selain itu, peserta merasakan terbukanya pemikiran dan ide-ide baru saat mengerjakan logbook. Mereka juga diharuskan untuk terbuka dalam menerima tinjauan dari para mentor sebagai bagian dari upaya perbaikan usaha. Program ini turut berperan dalam meningkatkan rasa percaya diri dan keberanian peserta dalam menjalankan bisnis mereka.