Ntvnews.id, Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menunjuk Hery Gunardi sebagai Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia menggantikan Sunarso.
Hal itu telah diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) BRI yang digelar hari ini, Senin 24 Maret 2025.
Seperti diketahui, Hery merupakan Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia.
Baca Juga: Bank Emas Bisa Tambah PDB Hingga Rp245 Triliun, Ini Penjelasan BRI
Dikutip dari laman resmi BSI, Hery diangkat sebagai orang nomor satu di BSI dalam RUPS Luar Biasa (RUPSLB) pada 15 Desember 2020 dan efektif menjabat pada 1 Februari 2021.
Sebelum menjabat sebagai orang nomor satu di BSI, ia merupakan Direktur Utama PT Bank Syariah Mandiri sejak pada 2020-2021 kemudian Wakil Direktur Utama Bank Mandiri pada 2020.