DPO Podcast: Jahja B. Soenarjo: Indonesia Ini Sebenarnya Kaya, Asal Bisa Olahnya!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 22 Apr 2025, 12:22
thumbnail-author
Ramses Manurung
Penulis & Editor
Bagikan
Ketua Umum CEO Business Forum Indonesia yang juga Wakil Ketua Bidang Perdagangan DPN APINDO Jahja B Soenarjo Ketua Umum CEO Business Forum Indonesia yang juga Wakil Ketua Bidang Perdagangan DPN APINDO Jahja B Soenarjo

Ntvnews.id, Jakarta - Ketua Umum CEO Business Forum Indonesia yang juga Wakil Ketua Bidang Perdagangan DPN APINDO Jahja B Soenarjo menyatakan Indonesia merupakan negara yang kaya dengan hasil alam. Jika bisa mengolahnya cita-cita Indonesia Emas dapat dicapai lebih cepat dari tahun 2045.

Karena itu, kata Jahja, negara-negara melihat kalau Indonesia diberi kemudahan macam-macam bisa menjadi super power baru.

"Sebenarnya enggak dipersulit.Kadang-kadang kita terlalu vulgar mengatakan dipersulit Enggaklah. Tapi tidak dipermudah," kata Jahja B Soenarjo dalam acara DPO Podcast di Nusantara TV yang dipandu Pemimpin Redaksi NTVNews.id, Ismoko Widjaya.

"Ibaratkan gini. Gimana kalau penjajahan itu mendidik bangsa supaya enggak pintar supaya tetap terjajah. Kalau tidak terjajah secara politis akhirnya secara ekonomis," imbuhnya.

Menurut Jahja, banyak hal yang masih menjadi kendala untuk memacu gerak perekonomian Indonesia. Diantaranya praktik premanisme dan regulasi yang tidak akomodatif terhadap investor dan bisnis.

Terkait kebijakan tarif resiprokal yang diberlakukan Presiden AS, Donald Trump terhadap ratusan negara yang menjadi mitra dagangnya termasuk Indonesia yang dikenakan 32%. Menurut Jahja para pengusaha tak boleh takut dan panik, justru harus mampu melihat peluang di balik kebijakan ekstrem dari Trump.

Jahja juga mengapresiasi sikap Pemerintah yang lebih mengedepankan perundingan untuk menghadapi kebijakan tarif resiprokal Trump.

Tak hanya itu, Jahja juga menyampaikan pandangan-pandangan bernasnya untuk kemajuan ekonomi dan bisnis Indonesia ke depan. Simak selengkapnya insight-insight out of the box yang dipaparkan Jahja B Soenarjo pada acara DPO Podcast di Nusantara TV dalam video di bawah ini.

x|close