Ntvnews.id, Jakarta - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan Tanah Air, penyanyi senior Jhonny Iskandar dikabarkan telah meninggal dunia pada Jumat, 10 Mei 2024 sekitar pukul 08.45 WIB. Kabar ini pertama kali muncul di pesan berantai WhatsApp yang beredar di awak media.
"Innalillahi Wainnailaihi Roji'un. Telah pulang ke ramhatullah Sahabat seniman Kita Jhony Iskandar hari ini Jam 08.45. Bismillah di lapangkan di alam kuburnya. Di ampuni semua dosa dan khilafnya,” demikian dalam pesan yang diterima tim NTVNews.id.
Namun, jauh sebelum itu Jhonny Iskandar sempat menceritakan pengalaman dirinya yang sempat mengalami mati suri pada tahun 2009. Pada saat itu, pria yang kini berusia 63 tahun itu dalam acara Call Me Mel yang dipandu Melaney Ricardo dan Ichsan Akbar.
Jhonny Iskandar dan Istri (Tangkapan Layar: Instagram)
Jhonny Iskandar mengatakan bahwa kejadian mati suri tersebut dialami olehnya bermula dari tersetrum listrik. Pada saat itu, Jhonny hendak mengangkat besi tiang listrik yang ada di rumahnya, tapi ujung besi tersebut menyentuh rentetan kabel listrik yang ada di atasnya.
“Saat tersetrum, saya mengalami mati suri. Memang enggak sampai berhari-hari ya paling 5 menit. Tapi kan orang normal enggak mungkin tahan napas sampai 5 menit ya, makanya itu sempat ‘lewat’,” kata Jhonny Iskandar dari tayangan yang beredar.
“Saat mati suri saya bisa melihat badan saya sendiri karena ruh saya itu keluar dari dalam tubuh. Sebenarnya, hal seperti ini juga pernah saya alami saat semedi, tapi keluarnya dari ubun-ubun kepala. Kalau dari jidat itu biasanya enggak balik lagi,” paparnya.
Jhonny Iskandar (Tangkapan Layar: Instagram)
Pada saat itu, ia mengingat bahwa ruhnya keluar dari jidat sampai Jhonny Iskandar pun pasrah jika memang itu sudah ajalnya. Namun, pada saat itu dirinya masih diberikan umur dan tiba-tiba saja ruh tersebut kembali ke tubuhnya.
“Saya teriak sekencang-kencangnya dalam hati menyebut nama Tuhan, dan enggak lama listrik itu meledak. Tangan saya yang tadinya nempel kemudian lemas dan akhirnya bisa terlepas,” imbuhnya.
Atas kembalinya ruh tersebut, Jhonny Iskandar merasa bersyukur karena masih diberikan kesempatan hidup oleh Tuhan sekali agi. Namun, efek dari kesetrum listrik tersebut, Jhonny kerap merasa kaku di bagian tubuhnya.
“Dari kepala sampai pinggang itu berasa enggak bisa bergerak. Sampai saya sulit untuk ambil air minum. Tapi dari pinggang sampai ke kaki itu tenaganya luar biasa,” pungkas Jhonny.