Machica Mochtar Mau Bawa Putranya ke RS dari Kantor Polisi, Hidungnya Patah Dihajar Petugas

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Agu 2024, 17:05
Moh. Rizky
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Machica Mochtar saat di Polda Metro Jaya. Machica Mochtar saat di Polda Metro Jaya.

Ntvnews.id, Jakarta - Penyanyi dangdut Machica Mochtar mendatangi Polda Metro Jaya hari ini. Ia datang guna membawa pulang putranya, Iqbal Ramadhan. Iqbal sebelumnya diamankan polisi saat unjuk rasa menolak revisi Undang-Undang Pilkada di depan Gedung DPR RI kemarin. Iqbal merupakan Asisten Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta. 

"Saya Machicha Mochtar mau jemput anak saya, M Iqbal Ramadan. Katanya mau ditahan di sini di Polda Metro, di Reskrimum," ujar Machica kepada wartawan, Jumat (23/8/2024).

Selain itu, ia berencana membawa putranya ke rumah sakit. Sebab Iqbal terluka pada hidungnya saat diamankan petugas.

"Saya hadir menjemput anak saya kemudian mau dibawa ke RS," kata dia.

"Hidungnya patah, jadi harus saya bawa berobat mau visum dulu," imbuh Machica.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya dan polres jajaran mengamankan total 301 orang terkait aksi unjuk rasa menolak revisi Undang-Undang Pilkada yang berakhir ricuh kemarin. Salah satunya anak artis Machica Mochtar, Iqbal Ramadhan. Selain itu, polisi juga mengamankan Direktur Lokataru Del Pedro Marhaen dan Asisten Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta.

"Saudara IR benar diamankan juga. Benar (Direktur Lokataru juga ditangkap)," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, Jumat (23/8/2024).

x|close