Ntvnews.id, Jakarta - Lyodra merasa diberkati langsung oleh Paus Fransiskus lantaran bisa bertemu dan bersalaman langsung di hadapannya.
Penyanyi berdarah Medan itu, mengungkapan rasa bahagianya bisa mendapatkan momen tersebut hingga merasa sangat beruntung. Dalam unggahan terbarunya di Instagram, Lyodra memposting potret dan videonya saat menghampiri Paus di GBK.
"Hari ini saya seberuntung itu bisa ikut misa bersama salah satu tokoh dunia Bapa Suci Paus Franciscus dan lagi saya ada di altar bersama beliau sekaligus menerima berkatnya," tulis Lyodra, 6 September 2024.
Rasa kagumnya terhadap tokoh besar, Lyodra menyebut jika Paus Fransiskus merupakan sosok yang berpengaruh dalam menyerukan perdamaian dunia.
"Beliau adalah sosok yang selalu membela orang orang yang tersakiti, yang selalu menyerukan perdamaian di seluruh dunia tanpa memandang suku bangsa dan agama," sahutnya.
Tak lupa, pelantun lagu "Pesan Terakhir" itu menutup dengan ucapan terimakasih karena sudah berkunjung lagi ke Indonesia.
"Sehat selalu Pope Francis, terimakasih sudah datang ke Indonesia, terimakasih sudah selalu mengajarkan cinta kasih dan perdamaian. Thank God for this opportunity. God is good all the time. I'm so blessed," tutupnya.