'Zaenab' Batal jadi Timses 'Bang Doel' di Pilgub Jakarta

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 6 Sep 2024, 15:54
thumbnail-author
Moh. Rizky
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Maudy Koesnaedi Maudy Koesnaedi (Instagram Maudy Koesnaedi)

Ntvnews.id, Jakarta - Artis Maudy Koesnaedi batal masuk dalam Tim Pemenangan Pramono Anung dan Rano Karno di Pilgub Jakarta 2024. Sebab, ia memiliki kesibukan lain dan tengah berada di luar Jakarta.

Diketahui, Maudy yang sama-sama dengan Rano berperan dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan, dipilih menjadi Wakil Ketua Tim Pemenangan Pramono-Rano.

"Mbak Maudy tidak (masuk Tim Pemenangan Pramono-Rano), Mbak Maudy sudah (menjawab). Kan ini kan kemarin kita memang menginput karena harus ke KPUD kan, artinya nama Mbak Maudy udah kita cabut tapi prinsipnya dia bantu," ujar Rano Karno di kediamannya, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (6/9/2024).

Menurut Rano, pemeran Zaenab dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan itu sesungguhnya sangat ingin membantu dirinya memenangkan pilkada. Namun Maudy terkendala beberapa hal.

"Dia ingin sekali sebetulnya (masuk tim pemenangan), cuma dia bilang 'Bang aku kan di Bali', satu'," kata dia.

Selain itu, suami dari Maudy juga tengah kecelakaan. Sehingga, harus senantiasa dirawat Maudy. Karenanya perempuan 49 tahun itu kesulitan untuk membantu pemenangan Pramono-Rano di Pilgub Jakarta.

"Kemarin dia pergi, suaminya kecelakaan, kecelakaan cuma di ini, tapi artinya dia nggak bisa ninggalin," kata Rano.

Rano sendiri telah memiliki solusi atas kendala dari Maudy. "Saya bilang 'Ya udah Nab, yang penting lu entar kalau ini nanti Zoom-Zoom aja deh'. Cuma kalau Sarah (Cornelia Agatha) pasti dia ikut," tuturnya.

Rano pun sempat berkelakar menyikapi keputusan Maudy yang tak mampu membantunya di ajang kontestasi. Ia menduga keengganan Maudy terkait kehadiran Cornelia.

Diketahui, dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan, Zaenab dan Sarah berebut cinta dari Doel yang diperankan Rano Karno.

"Sampai saya tanya ke dia (Zaenab) 'Nab lu jangan-jangan nggak mau bantuin gua karena ada Sarah ye Nab?', 'Enggak Bang, enggak Bang'," seloroh Rano.

Lebih lanjut, Rano menjelaskan alasan Maudy Koesnaedi dan Cornelia Agatha, masuk dalam Tim Pemenangan Pramono-Rano. Menurut Rano, sosok keduanya penting bagi Rano maupun tim.

"Zaenab (Maudy) itu pemerhati kebudayaan," ucap Rano.

Menurut Rano, Maudy kerap berkontribusi bagi pengembangan kebudayaan, khususnya kebudayaan Betawi. Karenanya ia ingin kontribusi itu bisa diberikan melalui tim pemenangan. 

"Saya tahu sekali bagaimana dia bahasanya habis-habisan, untuk ada di kebudayaan Betawi. Dia punya yang mungkin Yayasan Abang None. Dia punya konsep, tiap tahun bikin pagelaran rugi melulu," tuturnya.

Rano juga menjelaskan pemilihan Cornelia Agatha Sama seperti Maudy, Cornelia menurut Rano juga dibutuhkan bagi tim.

"Kalau Cornelia Agatha dia pemerhati anak, dia juga LBH. Ini saya perlukan pemikiran-pemikiran itu," kata dia.

Kepada Maudy dan Cornelia, Rano telah mengungkapkan gagasannya apabila terpilih sebagai wakil gubernur Jakarta. Ia akan membangun kembali Balai Rakyat di banyak lokasi. Sebab, kata dia, Balai Rakyat memiliki banyak fungsi di masyarakat. 

Bakal calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno. Bakal calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno.

"Saya bilang 'Nab, Sarah, Abang mau bikin Balai Rakyat'. Dulu zaman Abang kecil di Jakarta itu minimal di satu kecamatan, sekarang sudah pada rubuh. Mau tempat dimana anak-anak berekspresi, gimana tempat berolahraga, bagaimana berkesenian, bagaimana mau PKK, bagaimana mau sosialisasi soal posyandu segala macam," papar Rano.

x|close