Ntvnews.id, Jakarta - Nama Lolly Meizani, yang lebih dikenal sebagai Lolly, kembali menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen setelah dijemput paksa oleh ibu kandungnya, Nikita Mirzani, pada Kamis, 19 September 2024 kemarin.
Pada siang hari itu, Nikita terlihat didampingi oleh beberapa orang terdekatnya, termasuk Mail Syahputra dan dokter Oky Pratama. Bahkan, pihak apartemen tempat Lolly tinggal juga ikut membantu dan memantau proses penjemputan tersebut.
Suara teriakan histeris dari Lolly terdengar jelas melalui video yang kini viral di media sosial. Lolly terus-menerus menjerit, meminta untuk dilepaskan dari orang-orang yang menggiringnya masuk ke dalam mobil. Berikut adalah rangkaian kontroversi terkait Lolly.
Nikita Mirzani, Lolly
Perseteruan antara Lolly dan Nikita berawal ketika Lolly lebih memilih untuk mendukung Antonio Dedola, mantan suami Nikita, daripada membela ibunya. Lewat akun media sosialnya, Lolly menuduh Nikita melakukan kekerasan fisik dan verbal terhadapnya.
Ia juga membongkar sejumlah rahasia keluarga yang mengejutkan publik. Nikita Mirzani membantah seluruh tuduhan tersebut dan malah menyerang balik dengan mengungkapkan sisi lain dari cerita. Nikita menyatakan bahwa ia telah berusaha menjadi ibu yang baik untuk Lolly.
Lolly
Setelah meninggalkan asrama karena bertengkar dengan ibunya, Lolly tinggal bersama Mami Eda, orang tua angkatnya, yang awalnya menyambutnya dengan baik. Namun, kebiasaan boros Lolly membuat Mami Eda kewalahan, terutama dengan tagihan listrik dan air yang meningkat pesat sejak kedatangan Lolly.
Beban biaya tersebut membuat Mami Eda kesulitan, hingga akhirnya Lolly memutuskan untuk pindah dan mencari tempat tinggal baru. Ia juga mulai bekerja paruh waktu untuk menghidupi dirinya sendiri.
Lolly, Nikita Mirzani
Nama Laura Meizani kembali menjadi sorotan setelah video dirinya sedang mabuk di sebuah acara pernikahan beredar luas di media sosial. Video tersebut menunjukkan Lolly dalam kondisi mabuk dan hampir tidak bisa berdiri.
Padahal, usianya masih di bawah umur, sehingga dilarang mengonsumsi minuman beralkohol. Setelah videonya menjadi viral, Lolly memberikan klarifikasi melalui akun media sosialnya, dengan mengatakan bahwa mengonsumsi alkohol di acara pernikahan di bawah pengawasan orang dewasa tidak seharusnya menjadi masalah.
Lolly, Vadel
Dalam sebuah video yang viral di TikTok, Lolly terlihat sedang merayakan dua bulan hubungannya dengan pacarnya, Vadel. Di sana, Lolly mengungkapkan rasa cintanya kepada Vadel.
Namun, yang menjadi sorotan adalah cara Lolly menunjukkan perasaannya yang dianggap terlalu dewasa untuk anak berusia 16 tahun. Unggahan ini menuai banyak komentar dari netizen, yang menyayangkan perilaku Lolly yang dianggap tidak sesuai dengan usianya.