Ntvnews.id, Jakarta - Laporan mengenai perkembangan konflik antara ibu dan anak, Lolly versus Nikita Mirzani, sekarang menjadi sorotan utama publik. Perseteruan antara keduanya berhasil menarik perhatian seluruh Indonesia.
Kesal dengan perilaku putrinya, Nikita Mirzani akhirnya menjemput Lolly secara paksa dari salah satu apartemen di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan.
Sebelum dijemput oleh Nikita, Lolly sempat membuat video klarifikasi di Instagram Stories miliknya sambil melontarkan kata-kata kasar kepada ibunya. Alhasil, konflik antara Lolly dan Nikita Mirzani menjadi viral, terutama di kalangan para ibu.
Bukan hanya merasa kesal dan gemas, masyarakat, terutama para ibu, terus mengikuti perkembangan kasus ini dengan rasa penasaran. Sebagai contoh, ada kejadian lucu yang viral di media sosial, di mana seorang ibu mengaku masakannya gosong karena terlalu fokus mengikuti berita mengenai perseteruan Lolly dan Nikita di media sosial.
View this post on Instagram
Momen ini terungkap lewat video yang diunggah ulang oleh akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall. Dalam video tersebut, terlihat ibu itu sedang memasak sayur asem
Namun, karena terlalu serius memantau berita perseteruan Lolly dan Nikita Mirzani, dia tak sadar bahwa sayur asem yang sedang dimasaknya mulai menyusut hingga akhirnya gosong. Ketika tersadar, dia mendapati kuah sayur asamnya telah habis, dan panci yang digunakan untuk memasak menjadi gosong.
“Mantengin beritanya Lolly sampe lupa kalau lagi masak,” tulis sang ibu dalam keterangannya di video tersebut.
Kejadian lucu ibu yang tak sadar masakannya gosong karena asyik mengikuti berita konflik Lolly dan Nikita Mirzani ini sukses membuat banyak netizen tertawa.
Lolly
Ternyata, tidak sedikit netizen yang mengalami hal serupa. Beberapa bahkan sampai lupa menjemput anak atau sengaja pulang kerja lebih awal karena penasaran dengan perkembangan berita Lolly dan Nikita Mirzani.
“Aku malah lupa kalau lagi mau jemput anak sekolah, (sudah) lewat jam,” ujar warganet.
“Aku sampai minta pulang cepat dari kantor biar bisa leluasa lihat berita si Lolly,” tutur yang lain.
“Tadi rebus telor.. sampe lupa juga. Retak pecah sendiri karena kelamaan direbus,” kata warganet.