Ntvnews.id, Jakarta - Keretakan persahabatan Nikita Mirzani dengan Fitri Salhuteru bukan lagi menjadi rahasia publik.
Selain keduanya pecah kongsi pasca mereka mengaku sebagai kakak beradik hingga memiliki bisnis bersama, terungkap kini alasan Nikita menjauh dari Fitri lantaran Azka Mawardi anak kedua Nikita disebut sebagai pembawa aura buruk.
"Wah gila sih gak nyangka banget sejahat itu, anak sahabat sendiri Lo bilang auranya gak bagus buat rumah Lo. Gilaaaa," tulis postingan Yolo Ine di Instagram, 7 Oktober 2024.
Bukti chat Nikita-Fitri Salhuteru (TikTok)
Hal ini dibeberkan langsung oleh orang-orang yang diduga mendukung Nikita seperti Yolo Ine dan Youke transgender. Dalam unggahan Yolo Ine terlihat bukti chat Niki yang membenarkan hal tersebut.
"Iya betul anak gue dibilang juga dibilang anak siak sama si (sensor), tau dari mana?" isi pesan Nikita ke Yolo Ine.
Mendengar hal tersebut Yolo sontak dibuat terkejut dan syok dengan kenyataan yang ada dan baru diketahuinya.
"Wah an***g, tahu lah," balas Yolo Ine.
Di sisi lain, Youke sosok transgender Indonesia yang kini menetap di Amerika terlihat menunjukan bukti chat grup keluarga Fitri yang menyebut jika Azka Mawardi membawa aura buruk untuk rumahnya, lantaran bersahabat dengan Renzo anak Fitri.
"Ga usah di bahas lagi. Udah kalau ga suka ada tante niki family ga usah mereka dateng lagi ke rumah. Uncle cen sebagai Tuan rumah berhak untuk punya aturan. I know azka bukan anak yang baik untuk aura rumah kita. But azka satu satu nya temen yang Renzo suka. Renzo bisa ngerti kalau ga bisa main lagi sama azka. Tapi naira mami selalu ajarkan kamu untuk baik dan merubah org yg ga baik menjadi baik. Kamu punya rumah sendiri lanjut kan kebaikan yg mami ajarin," tulis pesan Fitri Salhuteru di grup keluarganya.
Hal yang sama pun direspon oleh Cencen Kurniawan suami Fitri Salhuteru.
"I think kita need to sit down and talk. Just as a family (Saya pikir kita perlu duduk dan berbicara. Sama seperti sebuah keluarga)," timpal Cencen.
Hal ini diduga kuat menjadi alasan utama Nikita Mirzani menjauh dari Fitri Salhuteru hingga nekat meng-unfollow Instagramnya.