Ntvnews.id, Jakarta - Slebgram Cut Intan Nabila, hadir di sidang perdana kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang melibatkan suaminya, Armor Toreador sebagai terdakwa.
Sidang ini digelar di Pengadilan Negeri Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Senin, 28 Oktober 2024. Dalam pernyataan yang disampaikan oleh kuasa hukumnya, Ana Sofa Yuking bahwa Cut siap menggugat cerai Armor.
Armor, Cut Intan Nabila
"Kita sudah berdiskusi. Terkait dengan status Intan sebagai istri dari pelaku, tentu ini sudah melalui proses diskusi yang panjang, dan perundingan yang panjang juga dari Intan dan keluarganya," ucap Sofa, dikutip dari Instagram @pembasmi.kehaluan.reall Selasa, 29 Oktober 2024.
"Mereka sudah istikharah, Insya Allah secepatnya perceraian akan kita selesaikan," sambungnya.
Sebelumnya, Cut Intan Nabila dalam konferensi pers yang didampingi Mulan Jameela menuturkan, bahwa ia sudah merasa cukup sakit hidup 5 tahun pernikahan dan selalu di KDRT hingga merasa hidup bak di neraka.
Cut Intan Nabila
"Sebagai korban selama 5 tahun ini sudah cukup derita hidup seperti neraka," kata Cut Intan Nabila di kawasan Bendungan Hilir, Jakarta, 18 Agustus 2024 lalu.
Bahkan kata Cut Intan Nabila, jika kondisi mental dan kesehatannya sempat sangat drop dan harus tetap check up ke rumah sakit perkara luka dan lebam yang diderita.