Ntvnews.id, Jakarta - Mantan sahabat lawas Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru membeberkan bukti chat saat Nikita meminjam baju branded milik Fitri dan dituding ingin selalu mengikuti gayanya.
Hal ini terjadi pada saat Nikita masih berteman baik dengan Fitri, bahkan disebut hingga berkali-kali meminjam. Tak ayal Fitri pun berpikir jika selama ini Nikita Mirzani ingin mengikuti gaya Fitri namun tidak mampu.
Isi Chat Nikita Pinjam Baju Fitri Salhuteru (Instagram)
"Kk pinjem baju buat besok," bunyi pesan Nikita Mirzani ke Fitri Salhuteru, 21 Januari 2025.
"Yang keren," imbuhnya.
Alih-alih sudah membantu Nikita dalam segala hal, namun kini dipojokkan dan dihina, Fitri Salhuteru menyentil jika kemungkinan Nikita malu untuk mengakui hal tersebut.
"Sebelum menjiplak ada yang lupa kalo setiap shooting selalu pinjem OOTD. Ga apa sih gak ngaku, mungkin dia malu," kata Fitri soal Nikita menjiplak gayanya.
Tak lupa untuk melupakan rasa emosinya kepada Nikita Mirzani, Fitri pun tampak mengunggah berita soal kasus penggrebekan Nikita yang dituding terjadi prostitusi online.
Berita online yang dibagikan Fitri tersebut berjudul "Amankan Nikita Mirzani dari hotel, polisi sita pakaian dalam dan kondom". Kasus yang menjerat Nikita Mirzani itu terjadi di tahun 2015 lalu.