Makin Dekat, Desy Ratnasari Akui Sudah Kenalkan Ruben Onsu ke Anak

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 22 Jan 2025, 09:22
thumbnail-author
April
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Desy Ratnasari, Ruben Onsu Desy Ratnasari, Ruben Onsu (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Rumor kedekatan Ruben Onsu dan Desy Ratnasari sukses membuat publik geger, hingga keduanya dituding memiliki hubungan asmara. 

Mengingat keduanya sedang sama-sama sendiri, Ruben dan Desy Ratnasari menunjukan hubungan romantis mereka ke publik dengan terlihat sering bersama. Diakui oleh Desy Ratnasari jika kehadiran Ruben Onsu dalam hidupnya saat ini pun sudah diketahui oleh sang anak Nasywa.

Bahkan pelantun lagu "Tenda Biru" itu mengaku jika dirinya sering menghabiskan waktu jalan-jalan bersama dengan Ruben dan Nasywa.

"Ruben selalu ajak Nasywa jadi kita kalau ke mana-mana selalu bertiga," tutur Desy Ratnasari di salah satu acara talkshow televisi, 22 Januari 2025.

Tak masalah dengan kehadiran Nasywa di momen pdkt-annya bersama Desy Ratnasari, Ruben pun menyebutkan jika sosok Nasywa ini bisa dijadikan teman curhat dan seringkali memberi respons positif.

Sebagai ibu, Desy pun mengaku tak masalah saat memperkenalkan Ruben Onsu sebagai orang terdekatnya agar tidak terjadi kesalahpahaman kedepannya saat bertemu tak sengaja.

"Selama ini buat saya penting juga siapapun yang menjadi sahabat dekat saya, harus kenal sahabat saya, nggak cuma Nasywa, adik-adik saya yang lain juga harus merasa nyaman untuk kumpul dengan siapapun yang menjadi bagian dari hidup saya," pungkasnya.

x|close