Agnez Mo Pernah Jadi Korban Diselingkuhi Deddy Corbuzier dengan Rossa?

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 1 Mar 2025, 17:39
thumbnail-author
April
Penulis
thumbnail-author
Ramses Manurung
Editor
Bagikan
Vidi Aldiano, Deddy Corbuzier, Agnez Mo Vidi Aldiano, Deddy Corbuzier, Agnez Mo (YouTube )

Ntvnews.id, Jakarta - Agnez Mo dan Deddy Corbuzier ngaku sempat memiliki hubungan spesial selama 2 tahun lamanya, namun dengan tak sengaja Agnez ngaku sempat diselingkuhi oleh Deddy hingga akhirnya mereka putus.

Menurut Agnez Deddy Corbuzier merupakan sosok yang baik dan cemburuan, namun juga selingkuh.

"Peduli banget, cemburuan, tapi selingkuh," tutur Agnez di Podhub, 1 Maret 2025.

Hal lain pun diungkapkan oleh Vidi Aldiano saat Agnez mampir podcast Podhub, dimana Vidi ingin tahu cara Deddy Corbuzier mendekati Agnez apakah seperti mendekati teh Oca (Rossa).

"Ih, seling.. bisa-bisanya, elu tuh bintang ya, dari 6 tahun, buat gue elu sudah menjadi bintang. Elu (Deddy Corbuzier) selingkuhin Agnez Monica, itu..?" tutur Vidi Aldiano.

"Iya sedikit. Tapi nggak separah itu, ceritanya panjang. Dia cuma menyimpulkan doang," timpal Deddy.

Semakin penasaran, Vidi pun teringat cerita Rossa bahwa ia pun sempat ditinggal tiba-tiba oleh Deddy Corbuzier, dan Agnez pun kembali menyentilnya.

"Semua mantan lu, di sini Ocha (Rossa) bilang kalau elu tuh ghosting dia," kata Vidi.

"Berarti waktu itu dia selingkuhin gue sama Oca mungkin ya...mungkin ghosting karena ketahuan sama gue," pungkas Agnez Mo sembari tertawa.

x|close