Ntvnews.id, Jakarta - Penyanyi Rossa bakal menggelar acara rangkaian tur konser di 3 negara yakni Indonesia, Malaysia dan Singapura.
Konser bertajuk "Here I Am" ini akan dibukak pertama di Jakarta pada 23 Mei mendatang tepatnya di Indonesia Arena, Jakarta Pusat. Memilih konser dengan mengangkat teman mental health, pelantun lagu "Pudar" itu mengaku jika dalam konser ke-37 kali ini merupakan kisah perjalanan kariernya di industri musik selama 3 dekade.
"Sebetulnya, saat ini kita semua sering bilang ‘aduh, gue kena mental’ karena tekanan dari sekitar, seolah-olah kita tidak pernah merasa cukup dengan diri sendiri,” tutur Rossa di kawasan Semanggi, Jakarta Pusat, 5 Maret 2025.
Lika-liku perjalanan Rossa hingga sukses menjadi diva top Tanah Air, turut diwarnai dengan berbagai cerita mulai dari kegagalan hingga meraih kesuksesan.
"Melalui Here I Am, aku ingin menyampaikan kepada semua orang bahwa kita seharusnya bangga. Kita sudah menempuh perjalanan panjang dari lahir, SD, SMP, SMA, kuliah, hingga mungkin bekerja, tapi jarang mengapresiasi diri sendiri. Meski ada kegagalan atau keberhasilan, yang pasti kita tidak pernah berhenti. Jalan itu harus terus ditempuh,” sambungnya.
Rossa (NTVNews)
Demi menyuguhkan pertunjukan yang super spesial, Rossa turut menggandeng beberapa penyanyi wanita favoritnya diantaranya ada Bernadya dan JKT48.
"Aku mencari musisi yang belum pernah berkolaborasi denganku. Ada sosok perempuan yang menginspirasi generasi, seperti JKT48—aku belum pernah bekerja sama dengan mereka sebelumnya. Aku memang selalu ingin mencari sesuatu yang baru,” timpalnya.
Tak lupa ia pun mengajak Dipha Barus untuk meramaikan penghujung acara konsernya nanti, agar penonton bisa ikut berjoget dengan musik yang cukup berbeda.
"Karena aku suka lagu-lagu slow dan galau, kali ini aku ingin berkolaborasi dengan Dipha Barus. Di bagian akhir konser, aku pengin joget bareng. Pokoknya, bakal seru banget," pungkasnya.
Sebagai informasi, tiket konser Here I Am ini dijual mulai harga termurah Rp350 ribu hingga Rp3,5 juta kategori diamond. Konser ini menjadi konser satu-satunya Rossa di Indonesia dan tidak akan melakukan tur antar kota.