Ntvnews.id, Jakarta - Ramai komentar netizen yang menduga Reza Arap menyindir Wendy Walters soal childfree saat menjadi istrinya. Rumah tangga yang berakhir pada 2022 itu dirumorkan retak karena keputusan Wendy yang tidak ingin memiliki anak.
Hal ini terlihat dari salah satu postingan netizen yang menanyakan apa enaknya memilih childfree saat menikah.
"Enaknya childfree apaan sih? Hidup hampa banget tahu tanpa anak," tanya netizen di kolom komentar TikTok Wendy, 10 Maret 2025
Melihat komentar tersebut, Wendy pun merasa kesal dan menanggapinya dengan keadaan yang sebenarnya terjadi selama ia menikah dengan Reza Arap.
Wendy mengungkapkan alasan di balik keputusannya. Ia menyinggung tentang sosok pria yang tidak bisa menjadi figur ayah karena lebih mementingkan hobinya daripada mengurus anak—pernyataan yang diduga mengarah pada Reza Arap.
"Yang bilang mau childfree siapa? Kalau seorang lelaki bilang, ‘Tapi punya anak aku nggak mau urus ya, karena nggak mau kurangi waktu main game. Kan ada babysitter.’ Menurut lo gue mau?," jawabnya.
Bahkan Wendy pun mengaku tak ingin anaknya nanti kehilangan figur seorang ayah seperti Wendy yang menjadi korban broken home.
"Gue nggak punya figur ayah, ya kali anak gue nggak punya figur ayah juga," lanjutnya.
Melihat banyaknya komentar netizen yang menuduhnya childfree sukses membuat Wendy muak karena aksi Arap yang akhir-akhir ini dituding mencari simpati karena sering main dengan anak-anak.
"Hanya karena sekarang nunjukin lagi main sama anak-anak, gue yang disalahin. Tahu dapur belakang juga nggak. Apa gue harus pencitraan begitu juga kali ya?," pungkasnya.