Ntvnews.id, Jakarta - Bobon Santoso resmi dikabarkan mualaf usai mengucap dua kalimat syahadat dituntun langsung oleh Ustaz Derry Sulaiman.
Hal ini terkuak dari bukti beredarnya video Beben dan ustaz Derry saat tengah melakukan prosesi pembacaan dua kalimat syahadat di masjid An Ni'mah di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.
Setelah resmi ditetapkan sebagai seorang muslim, pria kelahiran Denpasar tersebut langsung membagikan potongan surat Al-Baqarah ayat 286. Dimana dalam arti ayat tersebut mengajarkan soal keikhlasan.
"Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya." tulisnya di Instagram, 11 Maret 2025.
Dalam potret tersebut, Bobon terlihat memamerkan aksinya membuat olahan dari kambing, bersama ustaz Derry Sulaiman. Bahkan banyak rekan selebriti yang ikut berkomentar dan mendoakan agar berjalan istiqomah.
"Masya Allah mas Bobon," kata Atta Halilintar.
"Allahuakbar mas Bobon," sahut netter lainnya.
"Mas Bobon sudah resmi mualaf ya, Alhamdulillah," pungkas netter.