Buntut Hujatan Soal Sekuriti Pukul Anjing, Robby Purba Bakal Polisikan Warganet

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Jun 2024, 10:47
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Robby Purba Robby Purba

Ntvnews.id, Jakarta - Presenter Robby Purba belakangan ini sedang menjadi perbincangan hangat di media sosial karena memviralkan sekuriti mal yang pukul anjing. Peristiwa tersebut langsung menuai pro kontra usai diketahui kronologi sebenarnya bahwa sang sekuriti tak berniat memukul anjing. 

Karena menuai banyak hujatan dari warganet, Robby Purba pun mengancam akan melaporkan para warganet. Pernyataan Robby Purba tersebut sempat dibagikan oleh pemilik akun X @zer0failed melalui sebuah video pada Sabtu, 8 Juni 2024 lalu. 

Dalam video tersebut, Robby Purba menyatakan bahwa dirinya memilih untuk tidak meladeni secara langsung hujatan yang ditujukan kepada dirinya. Namun, ia memilih untuk menempuh jalur hukum untuk membuat efek jera kepada semua orang yang menghinanya. 

Robby Purba <b>(Instagram )</b> Robby Purba (Instagram )

"Assalamualaikum warga, apa kabar? Sorry aku baru respons bully-bully-an kalian. Ini aku tetap senyum bukan karena senang dibully ya, orang gila mana yang suka dibully. Cuman teman-teman yang ngebully aku dari kemarin nih, janji jangan hapus komennya yah.” katanya. 

Robby Purba menambahkan bahwa ada kemungkinan warganet yang telah melayangkan hujatan kepada dirinya akan merasa menyesal atas tindakan mereka. Ia menjelaskan bahwa ketika dirinya merasa tegar bukan berarti diam menerima berbagai hujatan. 

Lebih lanjut, sang presenter mengatakan bahwa polisi bakal turun tangan mengusut tuntas para warganet yang telah menghujat dirinya. Ia juga menegaskan akan terus melawan segala bentuk kekerasan pada hewan seperti kasus beberapa waktu lalu. 

Robby Purba <b>(Instagram)</b> Robby Purba (Instagram)

"Kalau aku salah masa aku tetap santai padahal polisi sudah turun tangan. Malah aku kasihan sama si bapak. Cuma yaudah, yang penting tetap sehat, dan aku tetap defending haknya hewan-hewan. Tunggu aja postingan hari ini, tunggu aja," kata Robby dalam unggahan di Instagram Story." sambung Robby Purba.

Untuk diketahui, peristiwa ini berawal dari sebuah video yang dibagikan Robby Purba soal petugas keamanan memukul seekor anjing yang kemudian viral di media sosial. Robby kemudian mengunggah video tersebut dan mengutuk tindakan sang sekuriti. 

Namun, belakangan diketahui fakta sebenarnya yang terjadi atas pemukulan anjing tersebut dari klarifikasi sekuriti dan rekaman CCTV kronologi selengkapnya. Petugas tersebut sebenarnya ingin menyelamatkan kucing yang hendak dimangsa oleh anjing tersebut.

x|close