Ifan Seventeen Siap Lepas Jabatan Dirut PFN, Asalkan..

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Mar 2025, 08:05
thumbnail-author
April
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ifan Seventeen Ifan Seventeen (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Pro kontra terkait status Ifan Seventeen yang dipilih menjadi Direktur Utama PT. Produksi Film Negara (Persero), hingga ramai dikecam warganet dan public figure lainnya.

Pasalnya, keraguan netizen terhadap posisi Ifan saat ini dianggap tidak selaras dengan kariernya di industri tarik suara. Vokalis band Seventeen itu, bahkan dituding menjilat sejumlah petinggi untuk mendapatkan posisi tersebut.

"Apabila ada teman-teman yang dirasa mampu, mau, dan bisa menggantikan saya, silakan datang ke kantor PFN kapan pun, pintu PFN akan selalu terbuka," tulis Ifan, melalui akunnya di Instagram, 25 Maret 2025.

Kendati demikian, Ifan justru tetap mempertahankan jabatannya saat ini, dan mengajukan satu syarat bagi pihak-pihak yang menginginkan dirinya mundur.

"Apabila saya rasa ada yang lebih mampu menggantikan saya, saya akan mundur," sambungnya.

Jika memang belum ada orang yang siap menggantikannya, ia meminta agar diberi kepercayaan untuk bekerja dengan tenang.

"Namun jikalau belum ada, tolong biarkan saya bekerja. Karena saya tidak akan mundur dari sebuah penugasan, seberat apa pun masalah, sampai titik akhir perjuangan," pungkasnya.

Menurut Ifan jika dirinya tak semena-mena dipilih menjadi Dirut PFN, melainkan sebelumnya ada beberapa kandidat calon yang diutus namun memilih menolaknya.

"Sebelum saya, ada beberapa kandidat yang ditawarkan dan menolak karena mengetahui keadaan PFN yang sangat berat, dengan kondisi yang hampir mustahil,"tutup Ifan.

x|close