David Singleton Waspadai 3 Pemain Tangerang Hawks

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Jan 2025, 12:46
thumbnail-author
Alber Laia
Penulis
thumbnail-author
Tim Redaksi
Editor
Bagikan
Pelatih Prawira Bandung, David Singleton. Pelatih Prawira Bandung, David Singleton. (Dok.IBL)

Ntvnews.id, Jakarta - Prawira Bandung akan menghadapi tantangan besar saat menjamu Tangerang Hawks pada pekan ketiga IBL 2025, pada Jumat, 24 Januari 2025.

Pertemuan ini diprediksi menjadi laga penuh tensi, mengingat sejarah panas di antara kedua tim, termasuk dalam beberapa laga uji coba sebelum musim dimulai.

Baca Juga: Prawira Bandung Antisipasi Tantangan Besar Melawan Dewa United

Pelatih Prawira Bandung, David Singleton, secara khusus mewaspadai tiga pemain kunci Tangerang Hawks yang kerap merepotkan timnya, yakni Stephan Branch, Jarred Shaw, dan Christ Bryan.

Ketiga pemain tersebut menjadi mimpi buruk bagi Prawira Bandung pada pertemuan terakhir, di mana mereka mencatatkan kekalahan telak 73-88.

Pelatih Prawira Bandung, David Singleton (kiri) dan Pebasket Prawira Bandung, De Vaughn Lamar Washington (kanan). <b>(Dok.IBL)</b> Pelatih Prawira Bandung, David Singleton (kiri) dan Pebasket Prawira Bandung, De Vaughn Lamar Washington (kanan). (Dok.IBL)

Ketiganya tampil gemilang dengan torehan double-digit poin yang menjadi faktor penentu kemenangan Hawks.

Dalam pertemuan sebelumnya, pertandingan berlangsung panas hingga memicu adu argumentasi antara kedua kubu. David Singleton mengakui potensi terulangnya atmosfer serupa di laga resmi ini.

Namun, ia menegaskan bahwa fokus utama timnya adalah tampil optimal tanpa terpengaruh provokasi dari lawan.

"Kami tidak akan dipusingkan dengan Thrash Talk dan hal-hal seperti itu. Kami hanya fokus ke pertandingan, dan berusaha untuk menampilkan permainan terbaik," ujarnya dikutip dari laman resmi IBL, pada Jumat, 24 Januari 2025.

David juga menilai bahwa semangat tinggi akan mewarnai pertandingan ini, baik dari Prawira Bandung maupun Tangerang Hawks.

"Mereka akan antusias menjalani pertandingan ini. Kami pun begitu. Setiap orang ingin menang, bukan hanya Hawks," ucapnya.

Kekalahan di uji coba terakhir menjadi pelajaran penting bagi Prawira Bandung untuk membenahi strategi. Dengan dukungan para penggemar di kandang sendiri, Dave berharap timnya bisa membalas kekalahan sebelumnya dan menunjukkan kualitas terbaik mereka.

x|close