IBL Pekan ke-13 Hanya Gelar Dua Laga, Ini Jadwal Lengkapnya

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 28 Apr 2025, 18:05
thumbnail-author
Akbar Mubarok
Penulis
thumbnail-author
Tim Redaksi
Editor
Bagikan
Pebasket Hangtuah Jakarta Diftha Pratama (kedua kanan) berusaha memasukkan bola yang diadang pebasket Borneo Hornbills Sevly Victory Rondonuwu (kanan) pada lanjutan pertandingan Indonesian Basketball League (IBL) 2025 di GOR Laga Tangkas, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (27/4/2025). Borneo Hornbills dikalahkan Hangtuah Jakarta dengan skor 68-71. ANTARA Pebasket Hangtuah Jakarta Diftha Pratama (kedua kanan) berusaha memasukkan bola yang diadang pebasket Borneo Hornbills Sevly Victory Rondonuwu (kanan) pada lanjutan pertandingan Indonesian Basketball League (IBL) 2025 di GOR Laga Tangkas, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (27/4/2025). Borneo Hornbills dikalahkan Hangtuah Jakarta dengan skor 68-71. ANTARA (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta -Jadwal Indonesian Basketball League (IBL) pekan ke-13 hanya menampilkan dua pertandingan, karena kompetisi memberi ruang untuk pelaksanaan IBL All-Star 2025 yang akan digelar di Britama Arena, Jakarta, pada Sabtu, 3 Mei.

Baca Juga : Prawira Bandung Hajar Bima Perkasa Jogja dengan Skor Telak 82-53

Menurut data resmi IBL yang dirilis di Jakarta, Senin, dua pertandingan yang akan berlangsung pekan ini adalah Bali United Basketball menghadapi Pelita Jaya Jakarta, serta Pacific Caesar Surabaya melawan Pelita Jaya Jakarta.

Salah satu laga yang paling dinantikan penggemar adalah duel dua guard andalan, yakni Xavier Ford dari Bali United dan Anthony Beane Jr dari Pelita Jaya. Selain itu, pertarungan antara dua pemain muda, Daffa Dhoifullah dari Pacific Caesar dan Muhamad Arighi dari Pelita Jaya, juga menjadi sorotan.

Usai dua pertandingan tersebut, para pemain terpilih dari masing-masing tim akan mendapatkan waktu untuk bersiap tampil dalam ajang bergengsi IBL All-Star 2025.

Baca Juga : Rajawali Kalah Telak 66-98 dari Satria Muda Pertamina di Medan

Rangkaian pertandingan pekan ini akan digelar mulai Senin hingga akhir pekan mendatang.

Jadwal IBL Pekan ke-13:

1. Senin, 28 April

Bali United Basketball menghadapi Pelita Jaya Jakarta. 

Lokasi: GOR Purna Krida Bali. 

Waktu: 19.00 WIB. 

2. Rabu, 30 April

Pacific Caesar Surabaya melawan Pelita Jaya Jakarta

Lokasi: GOR Pacific Caesar, Surabaya

Waktu: 19.00 WIB

(Sumber Antara) 

x|close