Daftar Lengkap Penghargaan di PNM Liga Nusantara 2024/2025

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 28 Feb 2025, 09:26
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Sumut United Sumut United (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - PNM Liga Nusantara atau Liga 3 musim 2024/2025 berakhir yang di mana Sumut United berhasil sebagai juara dan dipastikan bakal berlaga di Liga 2 musim depan.

Sementara untuk posisi kedua dihuni oleh Tornado FC yang dimana mereka menelan kekalahan atas Sumut United dengan skor 1-4. Begitu juga dengan Tornado FC yang bakal berlaga di Liga 2 pada musim depan.

Baca Juga: Sumut United Juara PNM Liga Nusantara 2024/2025

Sedangkan di peringkat ketiga ditempati oleh Persiba Balikpapan yang berhasil menumbangkan PSGC Ciamis lewat drama adu penalti setelah sebelumnya bermain imbang 2-2 hingga menit ke 120.

Sumut United Juara PNM Liga Nusantara <b>(IG: Sumut United)</b> Sumut United Juara PNM Liga Nusantara (IG: Sumut United)

Namun ada sejumlah penghargaan yang diberikan secara individu pemain, seperti pemain terbaik hingga top skor. Meskipun Sumut United menjadi juara, kan tetapi tidak ada satu pemain dari mereka yang mendapatkan penghargaan secara individu.

Berikut Daftar Penghargaan di PNM Liga Nusantara

- Juara: Sumut United
- Runner-Up: Tornado FC
- Peringkat Tiga" Persiba Balikpapan
- Pemain Terbaik U-20: Fahri Akbar (Tornado FC)
- Pemain Terbaik U-23: Albin Dwiguna (Waanal Brothers)
- Pemain Terbaik: Yanuar Baekahi (Tornado FC)
- Top Skor: Alo Manshori (Persekabpas Pasuruan)

x|close