PAN Sisipkan Doa Biar Dikasih Jatah Menteri Banyak, Prabowo: Masuk Itu Barang!

NTVNews - 10 Mei 2024, 09:14
Moh. Rizky
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Presiden terpilih Prabowo Subianto menengadahkan tangan untuk mengikuti doa di acara bimtek dan rakornas pilkada PAN. (YouTube) Presiden terpilih Prabowo Subianto menengadahkan tangan untuk mengikuti doa di acara bimtek dan rakornas pilkada PAN. (YouTube)

Ntvnews.id, Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN), partai politik pendukung presiden terpilih dan wakil presiden terpilih di Pilpres 2024, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, meminta lebih banyak kursi di kabinet mendatang. Hal ini disampaikan dalam sebuah doa yang diucapkan di bimtek dan rakornas pilkada PAN di Jakarta Selatan, Kamis (9/5/2024) malam. Doa itu direspons Prabowo yang hadir dalam kesempatan itu.

Mulanya, Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay ditugaskan untuk memimpin doa. Ia pun berdoa agar jatah menteri yang diberikan kepada kader PAN di pemerintahan Prabowo-Gibran, lebih banyak dari yang mereka perkirakan. Menurut Saleh, PAN akan sangat berterima kasih dan bersyukur apabila hal itu terjadi.

Presiden terpilih Prabowo Subianto di Rakernas PAN. (YouTube) Presiden terpilih Prabowo Subianto di Rakernas PAN. (YouTube)

"Ya Allah, kami meyakini bahwa Bapak Prabowo Subianto sudah merencanakan akan memberikan beberapa posisi bagi kader-kader terbaik PAN di kabinet mendatang. Sebagai insan yang beriman, tentu hal itu sangat kami syukuri," ujar Saleh dalam doanya.

"Namun demikian, kami tentu akan lebih berterima kasih dan bersyukur lagi andai kata amanah yang diberikan kepada kami bisa lebih banyak dari apa yang kami perkirakan selama ini," imbuh Saleh yang disambut "amin", oleh hadirin yang merupakan kader PAN.

Prabowo pun merespons doa Saleh. Ia menilai doa yang Saleh sampaikan sangat kreatif.

"Ketua Fraksi PAN di DPR, Saudara Saleh Daulay yang tadi memimpin doa, doa politik yang kreatif sekali itu. Kalau orang Medan bilang, 'masuk itu barang'," ujar Prabowo.

Prabowo lalu mengungkit soal kesetiaan dalam berhubungan. Menurut dia, kesetiaan harus dibalas dengan kesetiaan. PAN, kata Prabowo setia mendukungnya selama 15 tahun terakhir, tanpa pernah meminta apa pun.

Halaman
x|close