Istana Pastikan Pemda Fasilitasi Warga Lokal untuk Upacara HUT Ke-79 RI di IKN

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 9 Agu 2024, 16:40
Alber Laia
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Lapangan upacara HUT ke-79 di IKN Lapangan upacara HUT ke-79 di IKN

Ntvnews.id, Jakarta - Sekretariat Presiden (Setpres) menginformasikan bahwa pemerintah daerah setempat akan menyiapkan daftar undangan untuk menghadiri upacara peringatan HUT Ke-79 RI pada 17 Agustus 2024 di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, menjelaskan bahwa undangan akan disiapkan melalui kerja sama dengan gubernur, bupati, pangdam, dan kapolda.

Baca Juga:

Gara-gara Investasi Bodong, Masyarakat Dibikin Rugi Sampai Rp139,67 Triliun

Istana Ajak Masyarakat Ikuti Kirab Bendera Pusaka pada 10 Agustus

"Ada undangan. Kami kerja sama dengan gubernur, bupati, pangdam, kapolda. Mereka siapkan list (daftar), kami siapkan undangan, semua unsur masyarakat," ujarnya, dikutip dari Antara.

Suasana Istana Negara dan Istana Garuda terlihat dari kawasan Sumbu Kebangsaan IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.  <b>(ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/tom)</b> Suasana Istana Negara dan Istana Garuda terlihat dari kawasan Sumbu Kebangsaan IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/tom)

Panitia upacara telah menyiapkan hingga 1.400 kursi di area lapangan upacara dan di sekelilingnya untuk mengakomodasi kehadiran masyarakat dan pekerja IKN.

Halaman
x|close