Rumah Mewah di Palmerah Jadi Sasaran Perampok, Anak dan Pembantu Disekap

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 19 Agu 2024, 15:20
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Perampok sasar rumah mewah di Palmerah Perampok sasar rumah mewah di Palmerah (Instagram Warga Jakbar)

Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah rumah mewah di Jalan Bima, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat, menjadi sasaran perampokan. Peristiwa itu terjadi bertepatan dengan HUT ke-79 RI pada Sabtu (17/8/2024) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

Foto rumah mewah yang menjadi sasaran perampokan itu diunggah akun Instagram Info warga Jakbar, anak dan pembantu disekap.

Dikutip dari Instagram wargajakbar, Para pelaku menggasak emas Antam seberat 500 gram dan uang tunai senilai Rp 10 juta dari rumah korban.


"Dilaporkan pada hari yang sama pada pukul 15.21," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indrad.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by INFO WARGA JAKARTA BARAT (@warga.jakbar)

"Pada saat dicek melalui CCTV, terlihat ada sekitar lima orang pelaku yang masuk ke dalam rumah korban dari pintu samping kanan dengan cara merusak pintu tersebut. Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sekitar Rp 690 juta," ucapnya.

Korban sempat panik dengan keadaan berantakan.

"Saat pintu kamar berhasil dibuka, petugas sekuriti mendapati anak korban dan pembantunya dalam kondisi tangan terikat.Selain itu, mulut pembantu korban juga ditutup menggunakan lakban.
Pada saat korban datang dan mengecek, keadaan rumah dalam keadaan berantakan. Pintu samping kanan rumah rusak, kamar korban berantakan," ungkap Ade Ary.
Para pelaku menggasak emas Antam seberat 500 gram dan uang tunai senilai Rp 10 juta dari rumah korban." tulis wargajakbar.

x|close