Ntvnews.id, Sukabumi - Ketegangan antara pengemudi ojek online (ojol) dan supir angkot di Sukabumi pecah menjadi bentrokan pada Selasa, 20 Agustus 2024.
Insiden tersebut dipicu oleh tuntutan dari sopir angkot yang meminta adanya pembatasan operasional ojol di wilayah tersebut.
Kericuhan yang terjadi di pusat Sukabumi ini mengakibatkan suasana jadi mencekam karena massa yang terlibat cukup banyak.
Baca Juga:
Dikira Boneka, Ternyata Jasad Bayi yang Dibuang Pasutri Biadab di Sukabumi
Dalam video yang dibagikan oleh unggahan akun X @Heraloebss, aksi betrokan tersebut berusaha dilerai oleh aparat kepolisian.
Ojol dan Supir Angkot Bentrok ( 20/8/2024)
????SukabumiBentrokan terjadi imbas dari tuntutan Sopir Angkot di Sukabumi yang meminta pembatasan Operasional Ojol pic.twitter.com/cdJuLhbeMa
— Miss Tweet | (@Heraloebss) August 20, 2024
Menurut keterangan, bentrokan terjadi imbas adanya sopir angkot di Sukabumi yang meminta pembatasan operasional ojol.
Sampai berita ini diturunkan, belum ada informasi lebih jauh mengenai kejadian tersebut apakah ada korban atau tidaknya.