Ahok Ogah Duet sama Anies: Dia Sangat Nggak Negarawan!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 25 Agu 2024, 09:52
Moh. Rizky
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Anies Baswedan saat mengunjungi kantor PDIP. Anies Baswedan saat mengunjungi kantor PDIP.

Ntvnews.id, Jakarta - Anies Baswedan mengunjungi kantor DPD PDI Perjuangan (PDIP) Jakarta kemarin. Kedatangan Anies salah satunya membahas Pilgub Jakarta 2024. Kedatangan Anies disambut hangat dan pelukan dari pimpinan PDIP Jakarta. 

Seiring dengan itu, viral kembali di media sosial video ucapan kader PDIP yang juga kandidat potensial di Pilgub Jakarta seperti Anies, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, yang membahas tentang Anies.

Menurut Ahok, Anies merupakan sosok yang sangat tidak negarawan. Karenanya, Ahok ogah diduetkan dengan Anies di Pilgub Jakarta.

Mulanya, Ahok membahas soal dirinya yang sangat tidak terima dengan pernyataan Anies saat memberikan pidato kemenangan kala menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Anies kala itu mengatakan, bahwa Jakarta kembali ke pangkuan pribumi usai dirinya menang Pilgub DKI 2017.

Sehingga, kata Ahok, seakan-akan Jakarta di era dirinya yang menjabat sebagai gubernur, adalah masa dijajah oleh orang non pribumi atau asing.

Atas pernyataannya soal pribumi itu, Ahok menyebut Anies adalah sosok yang sangat tidak negarawan dan telah memecah belah bangsa.

Halaman
x|close