BAZNAS Transformasi Mustahik Menjadi Muzaki di Sumatera Barat

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 30 Agu 2024, 13:35
Alber Laia
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
BAZNAS Sumatera Barat bersama BAZNAS Kota Padang Panjang yang telah berhasil mengubah mustahik menjadi muzaki. BAZNAS Sumatera Barat bersama BAZNAS Kota Padang Panjang yang telah berhasil mengubah mustahik menjadi muzaki. (Dok.Istimewa)

Ntvnews.id, Sumatera Barat - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) terus mengembangkan program-program unggulan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di berbagai daerah di Indonesia. Salah satunya melalui program ZAuto yang direalisasikan oleh BAZNAS Sumatera Barat bersama BAZNAS Kota Padang Panjang yang telah berhasil mengubah mustahik menjadi muzaki.

Hal tersebut dikemukakan Pimpinan BAZNAS RI Bidang SDM, Keuangan dan Hukum, Kolonel Caj (Purn) Drs. Nur Chamdani yang juga Pembina BAZNAS Provinsi/Kabupaten/Kota se-Sumatera Barat melalui keterangan tertulis, Jumat (30/8/2024).

Baca Juga:

Grab Sebut 99 Persen Driver Ojol Tetap Layani Penumpang Meski Ada Demo

Anies Baswedan Sampaikan Ucapan Selamat kepada Para Calon di Pilkada 2024

Nur Chamdani mengatakan, program Z-Auto merupakan salah satu upaya BAZNAS dalam meningkatkan ekonomi mustahik guna mencapai visi menyejahterakan umat.

BAZNAS Sumatera Barat bersama BAZNAS Kota Padang Panjang yang telah berhasil mengubah mustahik menjadi muzaki. <b>(Dok.Istimewa)</b> BAZNAS Sumatera Barat bersama BAZNAS Kota Padang Panjang yang telah berhasil mengubah mustahik menjadi muzaki. (Dok.Istimewa)

Melalui program ini, para teknisi dan mekanik yang sebelumnya keterbatasan ekonomi, kini dapat menemukan jalan untuk berkembang. "Semoga dengan program bantuan ZAuto, para teknisi dan mekanik dapat meningkatkan kapasitas dan kemampuannya. Mudah-mudahan pemberdayaan ini dapat merubah mustahik menjadi muzaki," ujar Nur Chamdani.

Halaman
x|close