Putri Kerajaan Norwegia Martha Louise Resmi Dinikahi Dukun Asal Amerika hingga Tuai Kontroversi

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 2 Sep 2024, 10:34
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Putri Kerajaan Norwegia, Martha Louise dan Durek Verret Putri Kerajaan Norwegia, Martha Louise dan Durek Verret (Instagram)

Ntvnews.id, NorwegiaPutri Kerajaan Norwegia, Martha Louise, telah mengikat janji pernikahan dengan dukun asal Amerika Serikat, Durek Verret, Sabtu, 31 Agustus 2024. Martha Louise adalah putri tertua dari Raja Norwegia, Harald, yang telah lama memerintah dan sangat dikenal luas.

Dia mulai menjalin hubungan dengan Verret, seorang warga California, pada tahun 2019. Setelah menjalani hubungan selama empat tahun, mereka memutuskan untuk bertunangan pada tahun 2022. 

Upacara pernikahan akan dilaksanakan di Geiranger, sebuah kota yang terletak di tepi fjord dan dikenal dengan keindahan alamnya, serta merupakan salah satu situs warisan dunia UNESCO.

Putri Kerajaan Norwegia, Martha Louise dan Durek Verret <b>(Instagram)</b> Putri Kerajaan Norwegia, Martha Louise dan Durek Verret (Instagram)

Menurut laporan BBC, Jumat, 30 Agustus 2024, acara pernikahan ini akan dihadiri oleh anggota keluarga kerajaan Swedia, sejumlah influencer media sosial, dan tokoh televisi, termasuk model asal Amerika Serikat, Cynthia Bailey. 

Selama upacara berlangsung, para tamu tidak diperbolehkan menggunakan ponsel atau kamera, dan dilarang memposting apapun di media sosial. Meskipun mereka akhirnya menikah, hubungan Putri Martha Louise dan Verrett tidak selalu berjalan mulus seperti kisah dongeng.

Sebelum pernikahan, pasangan ini sempat menjadi sorotan kontroversi. Di Norwegia, Putri Martha Louise telah menjadi topik pembicaraan karena keterlibatannya dalam praktik pengobatan alternatif

Demi memulai karir bisnisnya sendiri, ia melepaskan gelar kehormatan "Yang Mulia Ratu" pada tahun 2002. Lebih lanjut, pada tahun 2007, ia menarik perhatian publik setelah mengklaim memiliki kemampuan untuk melihat masa depan. 

Putri Kerajaan Norwegia, Martha Louise dan Durek Verret <b>(Instagram)</b> Putri Kerajaan Norwegia, Martha Louise dan Durek Verret (Instagram)

Hingga tahun 2018, putri tersebut dikabarkan mengelola sebuah sekolah yang katanya mengajarkan siswa untuk "menciptakan keajaiban" dan berbicara dengan malaikat.

Louise sendiri mengakui bahwa dia menerima banyak kritik karena aktivitasnya yang dianggap tidak sejalan dengan norma kerajaan. "Banyak sekali kritik selama bertahun-tahun, karena saya orang yang spiritual dan di Norwegia itu tabu," ujar Putri Martha Louise kepada BBC pada 2023. 

Sementara itu, Verrett pernah menyebutkan di sebuah situs bahwa dia adalah dukun generasi keenam. Dalam wawancaranya dengan majalah Vanity Fair, dia mengaku telah kembali dari kematian dan pernah diramalkan oleh seorang kerabat saat kecil untuk menikah dengan seorang putri dari Norwegia.

x|close