Ntvnews.id, NTB - Seorang turis asing berkewarganegaraan Korea ditemukan tewas dalam kondisi mengapung di perairan laut depan Melati Cottage, Gili Trawangan, Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Minggu (8/9/2024).
Kapolsek Pemenang AKP I Made Susila Artana mengungkapkan bahwa mayat tersebut adalah pria berusia 63 tahun yang dikenal dengan inisial KJ. Tubuh korban ditemukan sekitar lima meter dari bibir pantai di depan Melati Cottage.
Baca Juga:
Rizki Juniansyah Pecahkan Rekor PON XXI Aceh-Sumut, Tambah Koleksi Emas Pasca Olimpiade Paris
Pohon Besar Tumbang di Kebun Binatang Ragunan, Pengunjung Panik Berlarian
"Penemuan mayat itu berjarak lima meter dari bibir pantai di depan Melati Cottage," ujarnya, dikutip dari Antara.
Lihat postingan ini di Instagram
Seorang warga yang pertama kali melihat mayat tersebut melaporkan bahwa tubuh korban terlihat mengambang dengan posisi telungkup. Warga bersama dengan saksi segera melakukan evakuasi untuk membawa korban ke pinggir pantai dan memanggil tim medis dari Klinik Warna.
Setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim medis, korban dinyatakan telah meninggal dunia. Jenazah kemudian dibawa ke Klinik Warna untuk evakuasi sementara sebelum dipindahkan ke Rumah Sakit Bhayangkara Mataram untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab pasti kematian turis tersebut. Sat Reskrim Polres Lombok Utara tengah menyelidiki untuk mengungkap detail lebih lanjut mengenai kasus ini.