4 Fakta Acara PON Aceh-Sumut yang Makin Semrawut, Menpora Laporkan ke Bareskrim dan Kejagung

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 12 Sep 2024, 12:34
Dedi
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Venue PON Aceh-Sumut Venue PON Aceh-Sumut (TikTok)

Ntvnews.id, AcehPelaksanaan PON XXI Aceh-Sumatera Utara menuai kritik tajam dari masyarakat. Acara olahraga nasional ini dianggap buruk, terutama terkait dengan fasilitas yang disediakan. Contohnya atap venue yang bocor dan kondisi jalan menuju venue yang sangat tidak memadai.

Sebagai dampaknya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) harus mengerahkan Tim Satgas untuk menyelidiki kekacauan dalam pelaksanaan PON Aceh-Sumut. Bagaimana keadaan sebenarnya dari pelaksanaan PON ini? Berikut adalah ringkasannya:

Makanan Terlambat

Manajer Angkat Besi Banten di PON Aceh-Sumut <b>(TikTok)</b> Manajer Angkat Besi Banten di PON Aceh-Sumut (TikTok)

Pj Gubernur Sumut mengakui terjadinya keterlambatan dalam penyediaan makanan atlet PON XXI Pj Gubernur Sumut, Agus Fatoni, menanggapi keluhan mengenai pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut, termasuk keterlambatan dalam penyediaan makanan untuk atlet.

“Di venue, memang ada keterlambatan dalam penyediaan konsumsi yang sudah diperbaiki. Standar hotel yang kami sediakan umumnya adalah bintang 3 ke atas,” kata Fatoni di Santika Dyandra Hotel pada Rabu (11/9).

Akses Menuju Venue Voli, Atap Bocor, dan Jalan Berlumpur

Halaman
x|close