Polisi Imbau Penonton Konser Bruno Mars Gunakan Kendaraan Umum untuk Hindari Macet di JIS

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 12 Sep 2024, 17:13
Alber Laia
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Musisi, Bruno Mars Musisi, Bruno Mars (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Para penggemar Bruno Mars yang merencanakan menghadiri konser mega bintang tersebut di Jakarta International Stadium (JIS) pada tanggal 13 dan 14 September 2024 diimbau untuk menggunakan kendaraan umum.

Imbauan ini disampaikan oleh pihak kepolisian melalui unggahan di akun Instagram resmi @tmcpoldametro pada Kamis (12/9/2024).

Baca Juga:

Diduga Gunakan Uang Palsu, Pria di Kebon Jeruk Kabur Usai Tipu Penjual Kopi

Minta TNI-Polri Dukung Transisi Pemerintahan, Jokowi: Jangan Sampai Ada Riak-riak!

Dalam informasi yang dibagikan, pihak kepolisian memperingatkan tentang potensi kemacetan lalu lintas yang tinggi di sekitar area JIS selama dua hari konser tersebut.

Untuk menghindari kepadatan dan memastikan pengalaman konser yang lebih nyaman, penonton diharapkan untuk tidak membawa kendaraan pribadi, terutama mobil.

"Untuk menghindari terjadinya kepadatan lalu lintas disampaikan kepada penonton konser Bruno Mars pada hari Jumat dan Sabtu, tanggal 13 dan 14 September 2024 di Stadion JIS Jakarta Utara. Diimbau agar tidak membawa kendaraan pribadi (mobil) ke lokasi JIS dikarenakan tidak ada lokasi parkir." demikian bunyi informasi tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh TMC Polda Metro Jaya (@tmcpoldametro)

Polisi menekankan bahwa tidak akan ada lokasi parkir yang memadai di sekitar JIS selama acara berlangsung. Oleh karena itu, penggunaan kendaraan umum sangat dianjurkan untuk meminimalisir kemacetan dan kesulitan dalam mencari tempat parkir.

Penonton disarankan untuk menggunakan berbagai opsi transportasi umum seperti bus, kereta api, dan angkutan online yang dapat membawa langsung ke area JIS.

Pihak kepolisian juga akan berada di lokasi untuk mengatur lalu lintas dan memberikan bantuan, serta memastikan bahwa situasi tetap terkendali dan penonton dapat menikmati konser dengan aman.

x|close