Ntvnews.id, Jakarta - Dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno dan Ridwan Kamil-Suswono, telah bertemu dengan mantan Gubernur Jakarta, Sutiyoso.
Pertanyaannya adalah, siapa yang akan dipilih oleh Sutiyoso: Pramono atau Ridwan Kamil?
"Kalau tanya dengan saya, mau pilih siapa? Nggak ada yang saya pilih," ujar Sutiyoso di kediamannya, Bekasi, Kamis, 11 September 2024.
Baca Juga: Giliran Ridwan Kamil-Suswono Temui Sutiyoso
Pria yang dikenal dengan panggilan Bang Yos menjelaskan alasannya untuk tidak memilih salah satu dari keduanya. Bang Yos mengungkapkan bahwa dia tidak memiliki KTP Jakarta, sehingga dia tidak memiliki hak untuk memberikan suara.
"Karena aku orang Bekasi. KTP aku Bekasi, bagaimana bisa pilih?" guyon Sutiyoso.
Sebagai informasi, Pramono-Rano sudah lebih dulu melakukan pertemuan dengan Sutiyoso pada Kamis, 5 September 2024 pekan lalu. Sementara Ridwan Kamil-Suswono menemui Sutiyoso Kamis, 12 September 2024.
Kedua pasangan bacagub-bacawagub Jakarta ini sama-sama melakukan pertemuan di Museum Bang Yos, Bekasi, Jawa Barat. Pertemuan kedua pasangan ini dengan Sutiyoso dilakukan dalam rangka mendiskusikan keberlangsungan Jakarta ke depan.