Warga Rela Antre Demi Dapat Boneka Labubu di Jakarta

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 15 Sep 2024, 08:17
Deddy Setiawan
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Ribuan Warga Rela Antre Demi Dapat Boneka Labubu Ribuan Warga Rela Antre Demi Dapat Boneka Labubu (Tangkapan Layar)

Ntvnews.id, JakartaBoneka gantungan kunci Labubu kini sedang menjadi tren setelah terlihat dikenakan oleh Lisa dari BLACKPINK.

Banyak orang, termasuk beberapa selebriti Indonesia, berusaha mendapatkan boneka monster ini meskipun harganya mencapai ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Sebuah video yang diunggah di akun TikTok @menunjukkan antrean panjang di salah satu depan mal di Jakarta . Banyak orang tampak rela berdiri berjam-jam menunggu mal dibuka.

Melihat video tersebut, netizen segera meramaikan kolom komentar. Mereka berpendapat bahwa antrean tersebut hanya merupakan bentuk "fomo" (fear of missing out), karena salah satu anggota girlband Korea BLACKPINK, Lisa, pernah terlihat membawa boneka Labubu.

Baca Juga: Mattel Rilis Boneka Barbie Tunanetra Pertama

Kenapa harus antre panjang hanya untuk membeli boneka? Padahal bonekanya terlihat menyeramkan,” komentar salah satu netizen.

Miris, kenapa orang-orang harus fomo dan begitu konsumtif,” tulis netizen lain.

@allthings88_ siapa nih yg ikut antri labubu juga? ???????????????? semangat buat para pejuang labubu???? semangat menghadapi kerusuhan yg sangat rusuh itu?????????? #foryoupage #viral #fyp #fyp??viral #jastipmainan #popmart #labubu #labubumacarons #labubuzimomo #antrilabubu #fypage #fypdongggggggg ? Funny video "Carmen Prelude" Arranging weakness(836530) - yo suzuki(akisai)

Sebagai informasi tambahan. Labubu adalah gantungan kunci berbentuk monster dengan ciri khas telinga panjang, gigi mencuat, dan senyum lebar. Popularitas Labubu melonjak setelah Lisa BLACKPINK mengunggah video di Instagram Story pada April 2024, di mana ia membuka blind box dan menemukan Labubu. Sejak saat itu, Labubu menjadi topik hangat di berbagai platform media sosial.

Dalam video tersebut, Lisa juga menunjukkan Labubu yang digantung di tas mewah Louis Vuitton miliknya, yang dihiasi berbagai aksesoris, termasuk gantungan kunci CRYBABY dan beberapa aksesoris Louis Vuitton lainnya. Setelah kemunculan di media sosial Lisa, Labubu menjadi populer di TikTok dengan harga yang meroket.

Harga satu boneka gantungan kunci Labubu berkisar antara Rp 600 ribu hingga Rp 1 juta. Namun, siapa sebenarnya di balik penciptaan boneka Labubu yang kini populer sebagai aksesoris tas?

Menurut Bangkok Post, Labubu diciptakan oleh Kasing Lung, seorang ilustrator buku anak-anak dari Hong Kong yang dibesarkan di Belanda. Kasing Lung mulai tertarik pada cerita dongeng dan seni menggambar sejak kecil, terinspirasi oleh dongeng-dongeng Eropa yang penuh keajaiban.

Baca Juga: Viral Bocah Gantung Boneka Pocong Takuti Pengguna Jalan, Berujung Dilaporkan ke Polisi

“Saat kecil, saya suka membaca buku dongeng dan banyak terinspirasi oleh legenda peri Eropa. Pada masa itu, tidak ada game atau komputer, jadi saya mulai menggambar boneka dengan pena, dan dari situ lahirlah ide untuk melukis dunia dongeng,” ungkap Kasing Lung, pencipta Labubu yang kini tengah viral.

Pada tahun 2015, Kasing Lung menulis tiga buku cerita bergambar berjudul 'Nordic Fairy Tale', di mana ia memperkenalkan dunia fantasi yang dihuni berbagai karakter monster, baik yang baik hati maupun yang jahat, seperti Zimomo, Tycoco, Spooky, dan Pato. Di antara karakter-karakter tersebut, Labubu adalah yang paling terkenal.

Labubu digambarkan sebagai monster kecil yang berhati baik namun sering kali tidak sengaja melakukan kesalahan saat berusaha membantu orang lain, membuatnya sangat menarik bagi para penggemar karakter-karakter unik.

x|close