Ntvnews.id, Indramayu - Kebakaran hebat melanda rumah milik Wartinih di Desa Sukra, Dusun Sukajadi, Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu pada Selasa, 17 September 2024 sore.
Informasi ini disampaikan lewat postingan akun Instagram @indramayuupdate, mengatakan insiden terjadi menjelang magrib sekitar pukul 17.30 WIB dan mengakibatkan kerugian yang diperkirakan mencapai Rp7 juta.
Baca Juga:
Video Kebakaran Hebat Melahap Pabrik di Sukabumi
Rumah yang terbakar merupakan hasil gotong royong antara warga dan pemerintah desa, dibangun dengan harapan memberikan tempat tinggal yang layak bagi Wartinih.
Rumah sederhana seluas 6x6 meter tersebut terbuat dari papan dan beratap asbes, dan sengaja dibangun di lahan tanggul irigasi.
Menurut Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek IPDA Nanang Dasuki, kebakaran ini diketahui oleh warga sekitar pukul 17.30 WIB.
Kebakaran di Indramayu (Instagram @indramayuupdate)
IPDA Nanang Dasuki menceritakan kronologi kejadian, di mana Wartinih saat itu tidak berada di rumah karena sedang bekerja memijat di rumah pelanggannya.
Baca Juga:
Kebakaran Kabel PLN Gegerkan Warga Ciracas
Sekitar pukul 17.00 WIB, Nuriman, seorang warga yang sedang berada di pinggir sawah, melihat asap tebal dan kobaran api dari arah rumah Wartinih.
Saat diperiksa, api sudah menyebar cukup besar. Segera setelah itu, beberapa warga setempat mencoba memadamkan api dengan alat seadanya. Berkat kerja keras warga, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 18.00 WIB.
Penyebab kebakaran diduga kuat berasal dari alat penanak nasi atau rice cooker yang mengalami konslet. Alat ini diduga menjadi sumber api yang menyebabkan terjadinya kebakaran hebat.
Kepada media, IPDA Nanang Dasuki menyampaikan bahwa insiden ini mengakibatkan kerugian material sekitar Rp 7 juta. Rumah yang sebelumnya merupakan bantuan dari warga dan pemerintah desa kini telah hangus, meninggalkan Wartinih dalam situasi yang sangat sulit.