Ntvnews.id, Jakarta - Calon Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno 'Si Doel' mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya di Pilkada Jakarta 2024. Ia meminta masyarakat tak menyia-nyiakan hak pilihnya pada 27 November 2024 mendatang.
Rano mengaku tak masalah jika masyarakat tak memilihnya pada saat pencoblosan. Terpenting baginya, masyarakat menggunakan hak pilihnya dengan benar.
"Inilah waktunya kita Jakarta memilih, siapa pun mau pilih silakan. Artinya jangan tidak memilih, sayang kalau tidak memilih, atau membuang-buang percuma sayang," ujar Rano saat kampanye Pilkada Jakarta perdana, di Waduk Brigif, Jakarta Selatan, Rabu (25/9/2024).
Menurut dia, masyarakat harus memilih pemimpinnya dalam Pilgub Jakarta 2024. Tak masalah siapa pun pemimpin yang nantinya dipilih warga.
"Siapa pun mau dipilih, pilih. Yang penting Jakarta harus punya kepemimpinan," tuturnya.
Lebih lanjut, Rano juga mengajak masyarakat agar melaksanakan seluruh tahapan pilkada dengan bahagia. Hal ini pula yang ia pesankan saat bertemu warga di Waduk Brigif.
"Tadi kita bicara tentang apa ya, yang pertama kita harus hadapi pilkada ini dengan happy, bahagia," jelas dia.
Diketahui, muncul gerakan 'Anak Abah Tusuk 3 Paslon' di Pilgub Jakarta. Anak Abah ialah julukan bagi pendukung Anies Baswedan. Gerakan itu muncul, penyebabnya mereka kecewa Anies gagal maju di Pilgub Jakarta 2024.
Anies sedianya maju di Pilgub Jakarta 2024 diusung PDI Perjuangan (PDIP). Belakangan, hal itu dibatalkan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Megawati lebih memilih Pramono Anung sebagai bakal calon gubernur, didampingi Rano.