Ntvnews.id,Jakarta - Mobil yang ditumpangi Kapolres Boyolali, AKBP Muhammad Yoga mengalami kecelakaan di KM 345 ruas tol Pemalang-Batang di Kabupaten Batang, Jawa Tengah pada Selasa dini hari tadi, 1 Oktober 2024.
Kecelakaan tersebut mengakibatkan dua orang tewas di antaranya sopir dan ajudan dari Muhammad Yoga yang duduk di depan. Sementara sang Kapolres Boyolali kini sudah dilarikan ke Rumah Sakit.
Baca Juga:
Kapolres Boyolali Kecelakaan, Sopir dan Ajudan Tewas
Nyentrik! Jamaludin Malik Pakai Kostum Ultraman saat Pelantikan Anggota DPR
Kecelakaan yang dialami Muhammad Yoga itu dibenarkan Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Artanto yang telah menewaskan sopir dan ajudannya.
Kombes Artanto menjelaskan bahwa mobil yang ditumpangi Kapolres Boyolali tersebut menabrak bagian belakang sebuah truk tronton.
"Mobil melaju dari arah timur ke barat, menabrak truk yang melaju di depannya," katanya, dilansir Antara, Selasa 1 Oktober 2024.
- Profil AKBP Muhammad Yoga
Kapolres Boyolali AKBP Muhammad Yoga (Instagram @Polresboyolali)
Memiliki nama lengkap Muhammad Yoga Buanadipta Ilafi merupakan perwira polisi yang sejak 17 Juli 2024 menjabat sebagai Kapolres Boyolali.
Sebelum ditunjuk sebagai Kapolres Boyolali, Muhammad Yoga sempat diberi amanat sebagai penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) selama kurang lebih enam tahun.
Muhammad Yoga lulus dari Akademi Polisi (Akpol) tahun 2003. Setelah lulus, ia sempat bertugas di Polda Maluku, Kepulauan Riau, Banjarmasin dan Sumatera Utara, sebelum akhirnya di diberikan tugas sebagai penyidik KPK.