Viral Produk Minuman dengan Nama Palestine Muncul di Negara Mayoritas Non-Muslim, Kok Bisa?

NTVNews - 17 Mei 2024, 11:48
Deddy Setiawan
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Palestine Cola Palestine Cola

Ntvnews.id, Jakarta - Viral sebuah video yang menampilkan dua orang Muslim Swedia yang terlibat dalam produksi minuman kaleng merek Palestine Cola di Swedia.

Dilansir dari The National, Jumat, 17 Mei 2024 beberapa waktu yang lalu, masyarakat dunia dihebohkan dengan munculnya minuman bersoda bernama Palestine Cola di beberapa pusat perbelanjaan 

Minuman bersoda tersebut adalah produk asal Swedia yang menjadi alternatif bagi minuman bersoda lain yang saat ini tengah diboikot oleh masyarakat global karena terhubung dengan dukungan terhadap Israel.

Palestine Cola <b>(Istimewa)</b> Palestine Cola (Istimewa)

Dilansir dari video diunggah oleh akun Instagram @tawaftv, minuman kaleng Palestine Cola telah menjadi pilihan bagi masyarakat luar ketika mereka ingin menikmati minuman bersoda. 

Seperti yang telah diketahui, masyarakat global mulai menghentikan pembelian produk-produk yang secara terbuka mendukung tindakan genosida Israel di Palestina. 

Kehadiran produk ini diinisiasi oleh dua Muslim asal Palestina pemilik perusahaan Safad Food AB yang menetap di Malmo, Swedia.

Memiliki motto "Liberty for Everyone" atau "Kebebasan untuk Semua Orang", Palestine Cola bertujuan menunjukkan bahwa kebebasan adalah hak asasi manusia. Semua orang tanpa memandang etnis dan agama memiliki hak sama atas kebebasan. 

Halaman
x|close