Ntvnews.id, Jakarta - Polisi mengungkap kronologi kebakaran di Mal Ciputra sekitar pukul 00.50 WIB dini hari tadi, dengan api yang muncul dari Restoran Warung Leko di lantai 5 Mal Ciputra, Jakarta Barat.
"Pada awal kejadian, seorang petugas kebersihan Mal Ciputra sedang membersihkan eskalator di lantai 5 bersama rekannya. Ia kemudian mendengar suara percikan api. Setelah mencari sumber suara, saksi melihat api telah menyala di Restoran Warung Leko," jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam dalam pernyataan resminya, Jumat, 4 Oktober 2024.
Saksi kemudian segera melaporkan kejadian tersebut kepada petugas keamanan dan meminta bantuan untuk memadamkan api. Namun, upaya menggunakan hydrant tidak berhasil mengendalikan api, yang justru semakin membesar.
Mal Citraland (Instagram Jakarta Terkini)
"Pihak manajemen mal akhirnya memanggil pemadam kebakaran, dan 16 unit mobil damkar dikerahkan. Proses pemadaman berlangsung sekitar 30 menit," tambah Ade.
Ade menjelaskan bahwa penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan, sementara perkiraan kerugian material belum dapat ditentukan.
Syarifuddin, Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran Jakarta Barat, menambahkan bahwa proses pendinginan baru dimulai sekitar pukul 03.05 WIB.
Petugas damkar. (Antara)
"Tahap pendinginan sudah dimulai pukul 03.05 WIB. Sebanyak 80 personel dikerahkan sejak awal untuk menangani kebakaran ini," kata Syarifuddin dalam pernyataannya.
Di sisi lain, pihak Mal Ciputra mengonfirmasi bahwa operasi mal akan ditutup sementara hari ini. Manajemen juga menyampaikan rasa prihatin atas kejadian tersebut.
Public Relations Mal Ciputra, Rida Kusrida, menyatakan bahwa pihak manajemen akan bekerja sama dengan penyidik untuk mengetahui penyebab kebakaran. Dia juga meminta maaf atas ketidaknyamanan yang diakibatkan oleh insiden ini.
"Kami bersyukur bahwa tidak ada korban jiwa, karena keselamatan pengunjung, tenant, dan karyawan adalah prioritas utama kami. Kami akan terus berkoordinasi dengan pihak berwenang untuk menyelidiki penyebab kebakaran yang terjadi dini hari tadi," ucapnya dalam pernyataan resmi.