Serangan Udara Israel Lumpuhkan Jalan Penghubung Lebanon dan Suriah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 4 Okt 2024, 16:21
Adiansyah
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Lebanon vs Israel Lebanon vs Israel (AFP)

Ntvnews.id, Lebanon - Tentara Israel melancarkan serangan udara yang menargetkan daerah Masnaa di Lebanon timur. Serangan ini ditujukan untuk memutus arus jalan lintas batas yang menghubungkan Lebanon dan Suriah pada Jumat.

Serangan ini terjadi setelah Tel Aviv mengklaim bahwa Hizbullah berusaha menyelundupkan senjata melalui perbatasan.

Melansir dari Antara, Menteri Transportasi Lebanon, Ali Hamieh, menyatakan kepada Anadolu bahwa serangan Israel menyebabkan penutupan perlintasan di Masnaa, yang merupakan salah satu titik perlintasan paling penting antara Lebanon dan Suriah, terletak di wilayah Bekaa.

Lebanon vs Israel <b>(AFP)</b> Lebanon vs Israel (AFP)

Hizbullah dan Israel terlibat dalam konflik lintas batas sejak dimulainya perang Israel di Gaza yang telah menewaskan hampir 41.800 orang.

kebanyakan dari mereka merupakan wanita dan anak-anak, menyusul serangan yang dilakukan kelompok Palestina Hamas pada Oktober lalu.

Sedikitnya 1.947 orang tewas, hampir 9.400 orang terluka, dan 1,2 juta orang lainnya mengungsi, menurut pihak berwenang Lebanon.

Komunitas internasional telah memperingatkan bahwa serangan Israel di Lebanon dapat meningkatkan konflik Gaza menjadi perang regional yang lebih luas.

x|close