Fakta Mengerikan Terungkap, Jasad 7 Anak Muda di Kali Bekasi 'Berisi' Alkohol

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 4 Okt 2024, 17:12
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Evakuasi tujuh mayat di Kali Bekasi. Evakuasi tujuh mayat di Kali Bekasi.

Ntvnews.id, Jakarta - Polisi mengungkap fakta baru soal 7 jenazah yang ditemukan mengambang di Kali Bekasi baru-baru ini.

Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri memastikan ada kandungan alkohol di tubuh seluruh jasad yang ditemukan.

"Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri memastikan ada kandungan alkohol di tubuh seluruh jasad yang ditemukan tewas mengambang di Kali Bekasi, Perumahan Pondok Gede Permai (PGP), Jatiasih, Kota Bekasi.Pemeriksa Toksikologi Forensik Puslabfor Bareskrim Polri, AKP Helmiady mengatakan, kesimpulan itu didapat setelah Puslabor menerima sampel organ dari masing-masing ketujuh jasad tersebut.
"Kami temukan di semua orang tubuh dari ke-7 korban, itu positif alkohol jenis etanol atau etil alkohol," jelas Helmi saat rilis pers di Polres Metro Bekasi Kota, Jumat (4/10/2024)." tulis akun bekasi24jam.com.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BEKASI 24 JAM (@bekasi24jamcom)

Sebelumnya, Divisi Propam Mabes Polri turun tangan untuk menangani kasus penemuan tujuh mayat di Kali Bekasi, Minggu (22/9) pagi. Ada dugaan bahwa korban tewas karena ketakutan saat ditegur oleh polisi akibat tawuran yang mereka lakukan.

"Informasi awal menyebutkan bahwa mereka melompat ke sungai karena ketakutan saat melihat patroli polisi atau saat ditegur," kata Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto, pada wartawan, Minggu (22/9).

Karyoto juga menyatakan bahwa untuk menelusuri sejauh mana teguran tersebut dilakukan, Divisi Propam Mabes Polri sedang menyelidiki lebih lanjut. "Tegurannya seperti apa, sedang kami dalami oleh Propam," jelasnya.

x|close