Kebakaran Hebat Melanda Bengkel Mobil di Depok

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 15 Okt 2024, 13:02
Alber Laia
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Pemadam Kebakaran Kota Depok. Pemadam Kebakaran Kota Depok. (Dok. Damkar kota Depok)

Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah kebakaran hebat melanda sebuah bengkel mobil di Jalan Garuda, Kelurahan Pengasinan, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, pada Senin (14/10/2024) sekitar pukul 05.30 WIB.

Kebakaran tersebut menghanguskan seluruh isi bengkel dan menyebabkan kerugian material yang diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Baca Juga:

Profil Sri Mulyani, Bendahara Negara Era SBY-Jokowi dan Calon Menteri Keuangan Lagi di Kabinet Prabowo

Profil Prof Satryo Soemantri Brodjonegoro, Akademisi Calon Menteri Prabowo

Kepala Seksi Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok, Tessy Haryati, menjelaskan bahwa pihaknya menerima laporan kebakaran tersebut pada pagi hari.

Ia langsung mengerahkan dua unit mobil pemadam beserta delapan personel dari UPT Bojongsari.

Saat tiba di lokasi, petugas pemadam yang mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap langsung berusaha menjinakkan api yang sudah membesar dan menyebar dengan cepat.

Kabarnya pemadaman berlangsung selama satu jam sebelum api akhirnya berhasil dikendalikan.

Berdasarkan keterangan, kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting listrik yang memicu percikan api dan dengan cepat menyebar ke seluruh bagian bengkel.

"Kami menduga kebakaran terjadi akibat korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian material cukup besar," ujar Tessy dikutip dari Instagram @sawanganupdate.

Kebakaran ini menyebabkan kerusakan total pada bengkel dan seluruh isinya. Kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah, mengingat peralatan dan kendaraan yang berada di dalam bengkel juga ikut terbakar.

x|close