Geger Penemuan Bayi Laki-laki di Dalam Tas Ransel di Bandung Barat, Kondisi Sehat

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 16 Okt 2024, 09:42
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Penemuan Bayi di Batujajar Bandung Barat Penemuan Bayi di Batujajar Bandung Barat (Instagram)

Ntvnews.id, BandungPenduduk Selacau Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, dikejutkan oleh penemuan seorang bayi. Dalam video yang viral di akun X @memomedsos, bayi itu ditemukan di dalam sebuah tas ransel pada hari Selasa, 15 Oktober 2024.

“Geger penemuan bayi yang dimasukan ke dalam tas di Lapangan Pasir Honje, Lagadari, Selacau, Kec. Batujajar, Kab. Bandung Barat (15/10/24),” tulis keterangan pada unggahan tersebut.

Pada awalnya, warga setempat mendengar suara tangisan bayi yang berasal dari sebuah ransel yang tertutup rapat. Dan ternyata, benar adanya bahwa di dalam ransel tersebut terdapat bayi yang masih bernafas.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MEMOMEDSOS_OFFICIAL (@memomedsos_official)

Tangisan perempuan yang membuka ransel tersebut pecah seketika setelah melihat bayi malang itu. Bayi yang diduga berjenis kelamin laki-laki tersebut langsung dibawa ke rumah warga yang terletak tidak jauh dari lokasi penemuan.

"Ya Allah kasep (ganteng)," kata salah seorang warga.

Syukurnya, kondisi bayi tersebut dalam keadaan sehat dan baik-baik saja. Menurut informasi, kasus ini kini telah ditangani oleh pihak yang berwenang. Sementara itu, viralnya video tersebut segera mendapat reaksi dari warganet.

Penemuan Bayi di Batujajar Bandung Barat <b>(Instagram)</b> Penemuan Bayi di Batujajar Bandung Barat (Instagram)

"Astagaaaaa, kenapa makin aneh penghuni bumi ini, Hanya mau enak enak tapi hasil buahnya dibuang," kata warganet.

"Bingung sama yg ngebuang apa ga kasian sedikitpun. Itu orang asing yg nemu aja mewek semua," timpal yang lain.

"Ya Allah Rabb, di luar sana masih banyak pejuang garis dua lihat ini perih hati," ungkap yang lain. 

x|close