Gibran Tiba di Gedung MPR/DPR RI dengan Menggunakan Beskap Betawi

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Okt 2024, 08:52
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Gibran dan Selvi Gibran dan Selvi (YouTube)

Ntvnews.id, Jakarta - Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka telah tiba di Gedung DPR/MPR RI untuk menghadiri acara pelantikan hari ini, Minggu, 20 Oktober 2024. Gibran hadir di gedung DPR dengan pengawalan ketat dan didampingi oleh istri tercinta, Selvi Ananda. 

Dalam pelantikan kali ini, Gibran tampak mengenakan pakaian adat berupa beskap Betawi. Pada prosesi pelantikan ini, Gibran memang tidak berangkat bersama presiden terpilih Prabowo Subianto, melainkan keduanya berangkat dari kediaman masing-masing. 

Saat tiba di Gedung DPR, Gibran langsung disambut oleh jajaran pejabat dari MPR RI bersama dengan para istri. Pelantikan Prabowo-Gibran ini akan dilaksanakan sekitar pukul 10.00 WIB nanti dengan agenda pertama adalah menyanyikan Indonesia Raya.

  Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Sidang paripurna pelantikan akan dipimpin langsung oleh Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, dan berlangsung hingga pukul 11.23 WIB. Setelah itu, dilakukan penandatanganan berita acara pelantikan oleh masing-masing, serta penyerahan berita acara tersebut.

Dilanjutkan dengan prosesi pertukaran tempat duduk antara Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin dengan Prabowo dan Gibran.

Pimpinan MPR kemudian melanjutkan sidang Paripurna. Prabowo dijadwalkan menyampaikan pidato perdana sebagai Presiden RI pada pukul 10.47-11.05 WIB.

Sidang Paripurna MPR akan berakhir pada pukul 11.15-11.20 WIB, diikuti dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya pada pukul 11.20-11.23 WIB. Setelah itu, Prabowo-Gibran akan langsung menuju Istana Merdeka, Jakarta. 

x|close